3 Cara Membuat Popcorn Lezat dengan Mudah

0
13807
Cara Membuat Popcorn
Sumber: unsplash.com

Popcorn atau berondong jagung merupakan camilan lezat yang selalu cocok untuk menemani waktu bersantai, khususnya saat menonton film favorit. Tidak melulu di bioskop, kamu juga bisa membuat camilan ini sendiri di rumah, lho. 

Jadinya, kamu dapat merasakan suasana nonton seru seperti di bioskop, walaupun hanya di rumah. Cara membuat popcorn juga mudah karena tidak membutuhkan banyak bahan. 

Ruparupa Banner

Pastinya mau ‘kan kalau suasana nonton kamu di rumah jadi lebih menyenangkan? Jadi, coba ikuti cara membuat popcorn berikut ini, yuk!

Resep Popcorn Plain

Bahan

  • 150 gram biji jagung
  • 3 sdm mentega

Cara Membuat Popcorn Plain dengan Panci

1. Panaskan panci di atas kompor dengan api sedang. 

2. Masukkan mentega ke dalam panci dan tunggu hingga meleleh. Lalu, kecilkan api.

3. Masukkan biji jagung dan tutup panci. Sesekali, goyangkan panci agar semua biji jagung terlumuri mentega secara merata. 

4. Tunggu beberapa saat sampai terdengar suara letupan dari dalam panci. 

5. Setelah suara meletup sudah berhenti, matikan api. Pindahkan popcorn ke wadah dan tambahkan topping sesuai selera. 

Cara Membuat Popcorn plain
Sumber: unsplash.com

Resep Popcorn Asin

Bahan

  • 150 gram biji jagung  
  • 5 sdm mentega
  • 2 sdm garam

Cara Membuat Berondong Jagung Asin dengan Wajan

1. Panaskan wajan dan lelehkan mentega dan garam. 

2. Kemudian, masukkan biji jagung ke dalam wajan. Aduk hingga biji jagung tercampur secara merata dengan mentega. 

3. Tutup wajan sambil sesekali digoyangkan. Tunggu hingga muncul suara letupan. 

4. Jika suara sudah berhenti, matikan api dan pindahkan ke dalam wadah. 

Cara Membuat Popcorn asin
Sumber: unsplash.com

Seru_Nonton_Piala_Dunia_rev_Banner_insp_Blog_640X320_wording

Resep Popcorn Caramel

Bahan

  • 150 gram popcorn plain
  • 100 gram gula pasir
  • 75 ml kental manis
  • 200 ml air
  • ½ sdt baking soda
  • 100 gram mentega

Cara Menyajikan Popcorn Caramel

1. Panaskan wajan dan masukkan gula, kental manis, dan air. Aduk hingga tercampur rata dan warnanya berubah kecokelatan. 

2. Setelah warnanya berubah, matikan api dan masukkan baking soda. 

3. Tambahkan mentega, lalu aduk hingga tercampur merata. Campuran ini nantinya akan menjadi saus caramel

4. Tuang saus caramel ke atas popcorn plain yang sudah kamu buat. Aduk hingga tercampur merata secara cepat. 

5. Nyalakan kembali kompor dengan api kecil sambil terus diaduk selama kurang lebih 10 menit. 

6. Terakhir, dinginkan berondong jagung agar lebih nikmat. 

Cara Membuat Popcorn caramel
Sumber: unsplash.com

Wah, ternyata mudah sekali ya cara membuat camilan satu ini! Kamu bisa membuatnya kapan saja untuk camilan santai atau menemani waktu nonton. Jika masih ragu untuk membuatnya, tonton video berikut ini dulu, yuk!

Nah, kalau ingin lebih mudah, kamu bisa menggunakan alat bikin popcorn berikut ini, lho. 

Ataru Alat Pembuat Popcorn
Ataru Alat Pembuat Popcorn

Beli di sini

Ariete Alat Pembuat Popcorn Retro
Ariete Alat Pembuat Popcorn Retro

Beli di sini

Ariete Mesin Pembuat Pop Corn
Ariete Mesin Pembuat Pop Corn

Beli di sini

Kamu juga bisa membeli  wajan dan spatula untuk membuat berondong jagung ini secara manual, seperti berikut.

Cooking Color 30 Cm Hoshiko Wajan Wok
Cooking Color 30 Cm Hoshiko Wajan Wok

Beli di sini

Joyce Chen Set 3 Pcs Spatula Bambu
Joyce Chen Set 3 Pcs Spatula Bambu

Beli di sini

Camilan ini juga cocok untuk menemani kamu nonton piala dunia nanti, lho. Yuk, buat suasana nonton piala dunia jadi lebih seru dengan klik di sini!

Seluruh produk bikin berondong jagung di atas dan perlengkapan nonton  berkualitas, mulai dari sofa, televisi, speaker, karpet, dan lain-lainnya, dapat kamu temukan  hanya di ruparupa.com.

Di situs belanja online ini, kamu dapat menemukan berbagai produk terbaik dari merek ternama, seperti   Informa, Krisbow, Pendopo, dan Ataru.

Selamat menonton Piala Dunia 2022 di rumah bersama keluarga dan sahabat.