Belum punya rencana waktu akhir pekan? Tidak masalah, amu bisa menghabiskan waktu sendiri atau bersama orang tercinta dengan menonton drama korea genre misteri.
Tenang, kami sudah menyediakan daftar drama korea misteri yang menegangkan, seru, dan pastinya cocok menemani kamu bersantai di akhir pekan.
Apa Saja Rekomendasi Drama Korea Misteri?
Selain drama Korea romantis, ternyata drama Korea misteri juga diminati banyak orang. Biasanya, cerita drama Korea misteri ini cukup menegangkan. Nah, berikut ini rekomendasi drakor yang bisa kamu tonton di rumah.
1. Bad and Crazy
Drama Korea Bad and Crazy mengisahkan tentang seorang detektif yang korupsi dan kerap tutup mata dengan berbagai kejahatan kalau menguntungkannya.
Ryu Soo Yeol (Lee Dong Wook), sang detektif, suatu hari mendapatkan kesempatan langka untuk naik jabatan. Ia pun menghalalkan segala cara untuk mendapatkan jabatan tersebut.
Dalam perjalanannya, Soo Yeol tiba-tiba bertemu dengan seorang sosok misterius yang memiliki rasa keadilan yang tinggi dan tingkahnya ekstrim, K (Wi Ha Joon). Pertemuan tersebut mengubah kehidupan Soo Yeol selamanya.
Ada juga sosok Oh Kyung Tae (Cha Hak Yeon), seorang polisi baik hati yang tidak sengaja terjebak dalam satu kasus besar. Namun, kasus itulah yang mempertemukannya dengan Soo Yeol.
Siapa sebenarnya K? Berhasilkah Soo Yeol memecahkan setiap kasus yang dilimpahkan padanya? Kamu wajib menontonya sendiri di drama Korea Bad and Crazy.
2. Drakor The Silent Sea
Drama satu ini dibintangi oleh Gong Yoo yang menjadi Kapten Han Yun Jae, serta beberapa aktor dan aktris terkenal lainnya, seperti Bae Doona, Lee Joon, dan Heo Sung-tae.
Drama ini menceritakan tentang kondisi bumi di tahun 2075 saat bumi sedang mengalami krisis makanan dan air. Bahkan, manusia dibagi menjadi beberapa kelompok untuk bisa minum air bersih.
Oleh karena itu, sebuah tim yang berisi para peneliti dan ahli dikerahkan untuk mengambil sebuah sample misterius di pusat penelitian yang sudah lama terbengkalai. Pusat penelitian tersebut tebukan di bumi, melainkan di bulan.
Namun, berbagai masalah pun datang silih berganti sejak tim ini mendarat di bulan. Bagaimana kelanjutan misi mereka? Berhasilkah Kapten Han Yun Jae menuntaskan misi tersebut? Kamu wajib menontonya sendiri di layanan streaming Netflix.
3. Memorist
Selanjutnya, ada drama Korea Memorist, yang mengisahkan tentang seorang anak laki-laki SMA bernama Dong Baek (Yoo Seung-ho).
Dong Baek memiliki kemampuan supranatural untuk bisa membaca memori seseorang dengan hanya menyentuh orang itu. Kemampuan Dong Baek yang unik tersebut membuatnya diretkrut oleh kepolisian.
Dong Baek pun akhirnya berhasil membantu memecahkan banyak kasus kriminal. Di dalam kepolisian, ia bertemu Han Sun Mi (Lee Se-Young), profiler kriminal termuda di kepolisian. Kemampuannya juga tak kalah dari Dong Baek.
Kedua jenius tersebut akhirnya bekerja sama untuk mengungkap sebuah kasus pembunuhan berantai. Berhasilkah Dong Baek dan Han Sun Mi mengungkap pelaku dari kasus tersebut? Saksikan aksi mereka hanya di drama Korea Memorist.
4. Sweet Home
Drama Korea satu ini sempat viral pada 2020. Biaya produksinya pun mencapai ratusan miliar rupiah.
Drakor ini menceritakan tentang Cha Hyun Soo (Song Kang), yang hidup seorang diri di sebuah apartemen karena ayah, ibu dan adiknya meninggal dalam kecelakaan mobil. Merasa putus asa dengan hidupnya, Hyun Soo mencoba untuk bunuh diri.
Namun, rencananya tidak berjalan lancar karena tiba-tiba sesuatu yang aneh melanda Korea. Semua orang berubah menjadi monster yang mengerikan dan menyerang satu sama lain.
Hyun Soo pun tidak memiliki pilihan lain selain bertahan hidup dan menyelamatkan penghuni apartemennya yang lain. Berbeda dari drakor lain, Sweet Home akan membuat kamu merasa tegang saat para pemain menghadapi monster-monster.
Bagaimana kisah mereka selanjutnya? Berhasilkah semua orang selamat? Apa yang sebenarnya terjadi? Kamu wajib menontonya sendiri di Netflix.
5. Forgotten
Drama Korea misteri satu ini wajib kamu tonton setidaknya sekali. Pasalnya, drakor Forgotten menyimpan plot twist yang akan membuat kamu tercengang.
Drama ini bercerita tentang seorang laki-laki muda, Jin Suk (kang ha neul) yang tinggal bersama keluarga kecil bahagianya, yaitu ayah, ibu, dan seorang kakak laki-laki.
Suatu hari, mereka memutuskan untuk pindah ke rumah baru. Entah mengapa Jin Suk merasa familiar dengan rumah tersebut. Padahal, itu kali pertamanya menginjakkan kaki di rumah tersebut.
Hari demi hari, Jin Suk banyak merasakan kejadian aneh. Salah satunya adalah suara dentuman keras dari kamar yang pintunya selalu terkunci. Misteri mulai memuncak ketika Yoo Suk, sang kakak diculik, lalu kembali dalam keadaan selamat beberapa hari kemudian.
Jin Suk merasa bahwa kakaknya telah berubah semenjak kembali. Akhirnya, ia pun dikejutkan dengan fakta tentang orang tuanya.
Apakah mereka benar-benar keluarga bahagia? Apa yang sebenarnya terjadi pada Jin Suk? Rahasia apa yang selama ini ingin dikuak? Kamu waji menontonya sendiri di drama Korea Forgotten.
Itu dia 5 rekomendasi drama Korea gendre misteri yang seru. Kira-kira drama mana yang cocok menemani kamu berakhir pekan nanti?
Agar waktu bersantai lebih nikmat, kamu bisa menggunakan kursi sofa yang nyaman dari Ruparupa.com, seperti di bawah ini.
Selain itu, ada juga beberapa rekomendasi snack, untuk menemani kamu sambil nonton drama korea yang menegangkan.
Ruparupa.com merupakan situs belanja online yang menyediakan berbagai perabot dan produk rumah tangga berkualitas dari merek ternama milik Kawan Lama Group, seperti ACE, Selma, Informa, dan masih banyak lagi.