Satu lagi trik menyiasati hunian dengan lahan terbatas adalah mengoptimalkan tempat menyimpan peralatan dan berbagai barang yang Anda gunakan sehari-hari seperti di kamar mandi, ruang cuci, dan dapur. Cara ini efektif untuk membuat ruang kecil di rumah tetap rapi. Tertarik mencoba beberapa cara dengan penyimpanan terbaik?
3 cara sederhana merapikan rumah menggunakan sarana penyimpanan terbaik dari ACE:
1. Jemur Pakaian di ‘Udara”
Gunakan jemuran pakaian yang dapat ditarik dan dilipat saat tidak digunakan ini. Anda dapat menyesuaikan lebar tarikan dengan keperluan menjemur. Saat pakaian yang akan dijemur sedikit, cukup tarik 1 baris. Ketika ingin menjemur banyak, tarik hingga menjadi 3 baris. Praktis dan tidak memakan banyak tempat karena kaki jemuran dipasang pada dinding rumah Anda.
2. Jangan Biarkan Sapu, Pel, Kemoceng, dll Berada di ‘Darat’
Optimalkan ruang cuci dengan gantungan sapu dan alat kebersihan universal ini. Anda akan mendapatkan tambahan lahan kosong sekarang plus tampilan ruang cuci yang lebih rapi. Gantungan alat kebersihan ini mudah sekali Anda pasang. Cukup rekatkan bagian belakangnya ke dinding atau belakang pintu dengan double tape khusus.
3. Pastikan Peralatan Dapur Berbaris Rapi Seperti ‘Ikan di Laut’
Dapur adalah bagian yang paling cepat terlihat tidak rapi. Kini Anda dapat mengakali tumpukan piring, kotak makan, botol minum, hingga panci dan wajan dengan rak dinding serbaguna. Bariskan saja sepanjang dinding dapur dan letakkan peralatan Anda berderet diatasnya. Selain membuat berbagai koleksi Anda mudah terlihat ketika ingin digunakan sekaligus juga menjaga dapur Anda tetap rapi, bukan?
Dapatkan berbagai produk ACE untuk rumah minimalis lainnya di ACE Small Space in Style yang dapat Anda temukan juga di Ruparupa. Penawaran terbaik ini hadir juga dengan pembelian banyak lebih hemat. Yuk belanja!