5 Ide Dapur Minimalis Bikin Betah Masak!

0
10071

Dapur minimalis – kegiatan sehari – hari tidak terlepas dari ruangan yang satu ini. Yap, seolah ruangan ini menjadi penting pada setiap hunian. Baik fungsinya sebagai tempat memasak, tempat mencuci piring, atau kegiatan lainnya.

Salah satu fungsi yang sangat menonjol adalah sebagai tempat memasak. Anda dapat mengkreasikan berbagai masakan Anda. Dari masakan yang sangat simpel dan tidak memerlukan waktu yang lama, hingga masakan yang rumit sehingga Anda membutuhkan waktu yang lama untuk berada di dapur.

Ruparupa Banner

Berbicara tentang dapur, tentu tidak luput dari konsep atau desainnya. Tak jarang, dapur minimalis menjadi desain andalan keluarga belakangan ini. Minimalis memiliki konsep yang sangat simple namun memberi kesan tersendiri pada penghuninya.

Simak yuk, 5 ide dapur minimalis bikin betah masak!

Nuansa putih

unsplash.com

Dapur minimalis bernuansa putih pada hunian Anda memberikan kesan dapur yang luas. Walaupun warna putih sulit untuk dibersihkan, tetapi jika sudah di aplikasikan pada dapur minimalis Anda tentu dapur menjadi sangat cantik dan elegan loh. Karena bernuansa putih, maka dapur harus sering di bersihkan

Dipadukan dengan lemari minimalis serta meja makan minimalis bernuansa putih sangat cocok untuk hunian Anda agar ruangan terlihat lebih bersih dan luas.

Nuansa abu-abu

Dapur minimalis bernuansa abu – abu memberi kesan simple namun nyaman untuk berlama – lama di ruangan yang satu ini. Tidak perlu dipadukan dengan berbagai macam warna, hanya warna abu – abu dengan sedikit sentuhan warna putih sudah memberi aksen minimalis pada interiornya loh.

Set meja makan berwarna abu – abu pada bagian ruangan ini dapat dipadukan dengan lampu gantung dan lemari putih dengan desain yang simple. Cocok untuk hunian dengan ruangan sempit maupun besar.

Nuansa hitam

Jarang sekali warna hitam berguna sebagai warna dasar dekorasi ruangan. Namun siapa sangka ternyata warna hitam dapat dijadikan sebagai warna dasar dekorasi ruangan, bahkan hasil dari warna dasar hitam tersebut mampu menyulap tampilan ruangan masak Anda loh.

Dengan sentuhan meja makan marmer dan rak gantung serta lemari minimalis untuk menyimpan makanan tentu menambah aksen pada dekorasi minimalis Anda. Anda dapat mempadukannya dengan warna putih maupun motif kayu sehingga memberi aksen minimalis moderen pada dapur Anda.

Ala scandinavian

Desain dari negara Scandinavia ini memiliki ciri khas desainnya yang sangat simple namun memiliki tampilan yang sangat indah. Dengan mempadukan beragam warna dan elemen – elemen alam seperti kayu membuat ruangan masak menjadi tempat yang nyaman dan homey.

Terlihat simple namun sangat homey. Perpaduan meja makan dan lemari corak kayu serta hiasan tanaman memberikan aksen minimalis ala scandinavian. Desain ala scandinavian ini sangat cocok untuk dapur dengan ruang terbatas.

Serba kayu

Kayu menjadi material yang mudah sekali di dapat. Bagi Anda yang sedang bingung ingin mendekor ruangan masak dengan low budget, dapur minimalis serba kayu ini dapat menjadi solusi loh.

Kayu memiliki harga yang beragam dan juga mempunyai serat dengan berbagai jenis dan bentuk. Maka itu, Anda dapat menggunakan beragam macam kayu sebagai dekorasi ruangan masak Anda.

Sentuhan serat – serat kayu dapat di aplikasikan pada lemari dan meja makan Anda sehingga menghasilkan nilai estetika pada ruangan Anda.

Lalu masih bingung dengan dapur minimalis Anda? Takut jika salah memilih membuat tampilan dapur minimalis Anda jelek? Lalu apa sih solusinya?

Yap, kitchen set. Dengan menggunakan kitchen set minimalis tentu sangat mendukung tampilan dapur minimalis Anda loh. Terdapat banyak lemari pada kitchen set memudahkan Anda dalam menempatkan berbagai bumbu masak serta bahan makanan.

Dengan dukungan furnitur seperti lemari dan meja makan pun tentu sangat menjadi bagian terpenting dalam menambah aksen dekorasi dapur minimalis Anda, maka jangan sampai Anda salah pilih dalam memilih furnitur.

Berbagai konsep minimalis sangat mudah untuk di aplikasikan dengan pilihan on budget maupun low budget. Konsep minimalis yang simple namun menarik buat kamu betah deh berlama – lama di dapur.