Perbedaan Nut Dan Baut Yang Harus Anda Ketahui

0
24729
nut

Tak jarang banyak orang yang menyamakan antara nut dan baut. Namun faktanya kedua benda ini merupakan dua hal yang berbeda. Meskipun berbeda, namun keduanya saling melengkapi sehingga hal inilah yang terkadang menimbulkan persepsi bahwa kedua benda tersebut adalah sesuatu yang sama.

Nut atau yang juga dikenal dengan sebutan mur di Indonesia adalah pasangan dari baut (bolt). Keduanya merupakan pasangan karena jika salah satunya memiliki uliran yang berbeda maka ia tidak akan bisa digunakan atau dipasangkan. Dengan demikian, Anda harus cermat dalam memilih mur dan baut yang tepat agar keduanya dapat digunakan.

Ruparupa Banner

Pengertian Mur (Nut) Yang Mungkin Belum Anda Ketahui

baut dan mur
Krisbow Set Baut Dan Mur 4 X 16 Mm 15 Pcs

Sebelum membahas lebih lanjut tentang perbedaan kedua benda ini, tidak ada salahnya apabila terlebih dahulu Anda harus mengetahui pengertian dari masing-masing benda tersebut. Mur pada dasarnya adalah pasangan dari baut, ia memiliki tampilan desain berbentuk segi enam (heksagonal) ataupun segi empat yang dilengkapi dengan lubang berulir di dalamnya.

Pada umumnya, mur atau nut ini dibuat dari bahan logam baja lunak. Namun tidak menutup kemungkinan juga bahwa mur bisa dibuat dari bahan logam lainnya untuk keperluan tertentu. Ulir yang terdapat di dalam bagian mur, dikenal dengan sebutan ulir dalam.

Sekilas Tentang Pengertian Baut (Bolt)

Baut merupakan pasangan dari mur, ia memiliki bentuk berupa batang silinder yang memiliki ulir pada bagian silindernya dan pada salah satu ujungnya terdapat bagian yang disebut dengan kepala baut. Sama sepertu pada mur, kepala baut biasanya memiliki bentuk segi enam ataupun segi empat.

Salah satu hal yang unik dari baut adalah panjang-pendeknya ulir bisa berbeda-beda antara satu baut dengan yang lainnya. Ada jenis baut yang memiliki uliran diseluruh bagian silinder baut, pun ada juga baut yang memiliki ulir di sebagian batang baut saja. Baut biasanya dibuat dari baja lunak, pada perpaduan, baja yang tahan karat, dan bisa juga dibuat dari bahan kuningan.

Perbedaan Nut Dan Baut Yang Perlu Anda Ketahui

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya bahwa nut (mur) dan baut adalah dua hal yang berbeda. Untuk lebih memahami perbedaan antara keduanya, berikut adalah beberapa perbedaan yang dipunyai oleh mur dan baut.

1. Berdasarkan Letak Ulir Yang Dimiliki

 

Meskipun mur dan baut sama-sama memiliki ulir, namun keduanya memiliki perbedaan pada letak ulir yang dimilikinya. Pada mur, ulir yang dimiliki berada dibagian dalam sehingga biasa disebut dengan ulir dalam. Sementara itu, pada baut memiliki ulir yang berada dibagian luar sehingga disebut juga dengan ulir luar.

2. Berdasarkan Panjang Ulirnya

mur hexagonal
Set Mur Hexagonal 115 Pcs

Selain letak ulir yang berbeda, pajang ulir pada mur dan baut pun juga bisa dijadikan sebagai pembeda antara keduanya. Ulir yang dimiliki oleh baut memiliki panjang yang bervariasi. Ada baut yang memiliki ulir sepanjang bagian silindernya, pun ada juga baut yang hanya memiliki ulir pada sebagian panjang silindernya saja. Sementara itu, ulir yang berada pada mur adalah sepanjang lubang yang dimilikinya.

3. Berdasarkan Ukuran Keduanya

mur dan baut
Set Mur Dan Baut Philips 3×12 Mm 20 Pcs

Sebenarnya salah satu perbedaan nut dan baut yang cukup mencolok adalah terletak pada ukuran keseluruhan kedua benda tersebut. Jika diperhatikan, baut secara keseluruhan memiliki ukuran yang lebih panjang daripada ukuran mur. Baut sendiri memiliki dua bagian berbeda yakni kepala baut dan juga bagia badan silinder yang memiliki ulir.

4. Berdasarkan Cara Pembuatan Uliran

baut dan mur
Krisbow Set Baut Dan Mur Hexagonal 12 X 30 Mm 6 Pcs

Jika Anda ingin mengetahui secara lebih mendalam perbedaan antara mur dan baut, maka bisa juga dilihat dari cara pembuatan kedua benda tersebut. Uliran pada baut umumnya dibuat dengan menggunakan mesin bubut dan ataupun mesin CNC. Sedangkan mur dibuat dengan menggunakan mesin CNC.

Itulah beberapa perbedaan yang dimiliki oleh mur dan baut. Meskipun keduanya berbeda namun keduanya tidak bisa dipisahkan. Mur dan baut adalah pasangan yang memiliki fungsi utama untuk menyambungkan dua benda atau lebih. Tipe sambungan yang digunakan adalah sambungan tidak tetap yang artinya sambungan tersebut dapat dilepas kembali tanpa harus merusak sambungan kedua benda.

Mur dan baut menjadi bagian yang cukup penting dalam berbagai bidang mulai dari elektronik, otomotof, dan bahkan juga seni pertukangan. Mengingat cukup pentingnya fungsi dari mur dan baut ini, memiliki stock mur dan baut sesuai kebutuhan adalah hal yang penting untuk menunjang pekerjaan Anda.

Apabila Anda tengah mencari nut dan baut, maka tempat yang pas bisa Anda kunjungi adalah Ruparupa. Bagi Anda yang belum tahu, Ruparupa merupakan situs toko online yang menyediakan berbagai macam jenis kebutuhan rumah tangga termasuk juga penyediaan mur dan baut.

Anda bisa menemukan berbagai jenis mur dan baut dengan bentuk dan ukuran tertentu. Selain memiliki produk yang cukup lengkap, harga yang ditawarkan pun relatif cukup terjangkau dengan kualitas produk yang prima. Dengan demikian, Anda tidak perlu ragu  lagi untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga dan perkakas Anda di Ruparupa.

Itulah perbedaan nut dan baut yang perlu Anda ketahui. Berdasarkan perbedaan tersebut, tentu Anda tidak akan salah sebut atau salah dalam membedakan antara  mur dan baut. Untuk kebutuhan Anda, pastikan Anda menggunakan mur dan baut yang berkualitas untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan optimal.

Editor: Sharon Suryaatmadja