Rekomendasi sofa di tahun 2021 ini, hunian yang paling banyak diincar adalah hunian dengan tipe rumah yang minimalis. Terutama bagi pasangan muda dan keluarga kecil, rumah bertipe minimalis sangat cocok untuk merintis kehidupan keluarga baru.
Tentunya, furniture yang digunakan untuk hunian bertipe minimalis juga harus disesuaikan. Sofa menjadi salah satu furniture yang biasanya mengisi ruang tamu atau ruang keluarga. Jenis sofa yang beredar di pasaran saat ini pun menyesuaikan dengan tipe-tipe hunian yang ada termasuk rumah minimalis.
Dalam artikel ini, Anda akan mendapatkan banyak informasi mengenai rekomendasi sofa yang paling cocok untuk mengisi rumah minimalis Anda. Buat Anda yang sedang mencari-cari sofa yang terbaik dan paling menarik, yuk simak artikel berikut!
Rekomendasi Sofa Paling Cocok Untuk Mengisi Rumah
1. Sofa Dipan
Sofa dipan adalah salah satu jenis sofa yang cocok untuk mengisi ruang keluarga Anda yang minimalis. Sofa dipan merupakan sofa yang umumnya terbuat dari rangka kayu yang bentuknya mirip dengan ranjang berukuran kecil. Sofa dipan tampak cantik jika dipakai untuk melengkapi ruang keluarga dan digunakan untuk bersantai bersama keluarga tercinta.
Sofa dipan juga cocok digunakan sebagai tempat anak-anak bermain di ruang keluarga. Selain duduk-duduk, bermain dan menonton televisi, anak-anak bisa memanfaatkan sofa dipan untuk beristirahat. Ukuran dari sofa dipan umumnya tidak terlalu lebar dan memakan banyak tempat sehingga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk rumah minimalis Anda.
2. Sofa Bed
Sofa bed merupakan jenis sofa yang sedang populer saat ini. Sofa bed merupakan jenis sofa yang mengusung tema furniture multifungsi dimana sofa ini bisa digunakan juga sebagai tempat tidur selain untuk duduk-duduk santai. Sofa bed merupakan kombinasi antara sofa yang memiliki fungsi sebagai tempat duduk dan bed atau tempat tidur yang tentunya dapat Anda manfaatkan untuk rebahan.
Dengan memiliki sofa bed, tentu Anda akan dapat menghemat tempat dan ruang yang ada di rumah Anda. Sofa bed ini dapat dimanfaatkan untuk seluruh anggota keluarga Anda untuk beristirahat santai.
3. Sofa 2 – 3 Dudukan
Jenis sofa yang memiliki dua hingga tiga dudukan dapat digunakan untuk menciptakan kesan lega pada ruangan baik ruang tamu maupun ruang keluarga Anda yang minimalis. Sofa ini meskipun memiliki hanya dua sampai tiga tempat duduk, ukurannya cukup lebar dan dapat disiasati jika ingin menggunakannya untuk kapasitas orang yang lebih banyak.
Sofa jenis ini biasanya memiliki bahan yang sangat empuk dan nyaman untuk dijadikan tempat beristirahat, ditambah dengan bantal-bantal yang berukuran cukup besar sebagai sandaran punggung sehingga Anda akan merasa lebih nyaman saat duduk.
4. Sofa L
Rekomendasi selanjutnya adalah sofa yang menyerupai huruf L. Sama halnya dengan sofa 2-3 dudukan, sofa dengan model menyerupai huruf L ini dapat menjadi salah satu siasat yang Anda lakukan untuk membuat ruang tamu Anda tampak lebih luas dan lega dari sebenarnya.
Kombinasi yang tepat jika Anda memilih sofa L untuk mengisi ruang tamu Anda adalah dengan menggunakan meja yang ukurannya tidak terlalu besar sehingga tidak mempersempit ruang tamu Anda.
5. Sofa Dengan Penyimpanan Serba Guna
Tahukah Anda bahwa saat ini terdapat sofa-sofa yang memiliki ruang penyimpanan di bagian bawahnya? Produsen furniture nampaknya sangat memikirkan kebutuhan keluarga yang memiliki rumah minimalis dengan menciptakan sofa jenis ini.
Anda dapat memanfaatkan sofa dengan penyimpanan serba guna ini untuk menyimpan barang-barang yang Anda miliki agar ruangan serta rumah Anda terlihat lebih rapi karena tentunya tempat penyimpanan ini tidak akan terlihat dari luar.
Bagaimana? Menarik sekali ya ulasan mengenai rekomendasi sofa yang paling cocok untuk mengisi ruang tamu dan ruang keluarga bagi Anda yang memiliki rumah minimalis. Pemilihan sofa menjadi salah satu hal yang cukup penting karena saat tamu berkunjung ke rumah Anda, ruangan pertama yang disambanginya adalah ruang tamu.
Pemandangan di ruang tamu Anda akan tampak semakin cantik dan indah apabila sofa di ruang tamu Anda pas dalam artian senada warna dan modelnya serta nuansa dengan tema ruangan Anda.
Selain rekomendasi sofa untuk mengisi rumah minimalis Anda, artikel ini juga akan memberikan rekomendasi tempat untuk berbelanja sofa dengan pilihan model dan kualitas terbaik. Anda bisa mengunjungi website ruparupa.com untuk mendapatkan pilihan sofa terbaik.
Ruparupa menawarkan berbagai jenis sofa minimalis dengan model dan desain yang elegan serta modern. Sangat cocok untuk melengkapi rumah Anda. Harga yang ditawarkan oleh ruparupa pun bervariasi, sehingga Anda tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan dan budget yang telah disiapkan.
Selamat memilih sofa yang pas untuk rumah minimalis Anda. Semoga artikel ini membantu Anda.