Cara Merawat Kelinci Peliharaan Anda dengan Benar

0
12692

Kelinci adalah hewan peliharaan yang hebat, tetapi seperti makhluk hidup lainnya, mereka membutuhkan kondisi tertentu untuk terawat dengan bahagia dan sehat. Artikel ini dapat membantu Anda untuk mengetahui semua yang Anda butuhkan untuk merawat kelinci peliharaan Anda dengan benar. Yuk, baca terus artikel ini!

Apakah Kelinci Merupakan Hewan Peliharaan yang Tepat untuk Anda?

Hal pertama yang perlu Anda pertimbangkan sebelum mengadopsi ataupun membeli kelinci peliharaan adalah mereka memiliki umur yang panjang. Sehingga, Anda harus siap untuk merawatnya dalam jangka panjang. Kelinci juga merupakan makhluk unik yang mampu membentuk ikatan erat dengan keluarganya.

Ruparupa Banner

Tetapi, mereka juga memiliki beberapa kebiasaan yang harus Anda ketahui. Mereka membutuhkan perawatan rutin dari dokter hewan yang baik karena mereka bukanlah hewan peliharaan dengan perawatan yang rendah. Jika Anda siap untuk menyediakan semua kebutuhan kelinci peliharaan, maka mereka adalah hewan peliharaan yang tepat untuk Anda.

merawat kelinci

Sumber: npr.org

Kondisi Tubuh

Anda harus sering memperhatikan apakah ada tanda-tanda penyakit atau masalah lain dengan kelinci Anda. Meskipun tidak selalu menjamin kebenarannya, mengetahui tentang masalah kesehatan mereka dapat menyelamatkannya. Lama-kelamaan, Anda juga bisa mengetahui tentang kepribadian mereka loh.

Jika Anda ingin memelihara kelinci, Anda dapat mulai mencari dari tempat adopsi hewan peliharaan. Karena, ada banyak kelinci yang membutuhkan rumah baru untuk mereka tinggal dan kesempatan baru kedua untuk hidup dan dirawat dengan bahagia.

Tempat Tidur / Kandang

Memutuskan tempat tidur atau kandang untuk kelinci Anda sangatlah penting. Sebenarnya, yang paling cocok adalah untuk menyediakan kandang yang cukup luas, mudah untuk dibersihkan, dan akan mudah bagi kelinci Anda untuk keluar masuk. Jangan selalu menaruh dan membiarkan mereka selalu berada di dalam kandang.

Lebih baik untuk melepaskannya sekali-sekali dan biarkan mereka lompat dan main di rumah Anda. Kandang yang cukup besar penting untuk kesehatan kelinci peliharaan Anda, tetapi juga mereka tetap butuh untuk banyak bergerak, berolahraga dan bersosialisasi di luar kandang.

Memberi Makan

Jerami, rumput dan sayuran segar adalah salah satu makanan yang sangat penting dalam diet mereka. Diet yang tepat sangatlah penting untuk menjaga mereka tetap sehat. Lebih baik lagi, tanyakan ke dokter hewan Anda mengenai informasi tentang memberi makan  diet yang seimbang dan tinggi serat untuk kelinci Anda.

Aktivitas Bermain

Kelinci suka bermain, aktif, dan ingin tahu. Mereka membutuhkan berbagai mainan yang baik untuk membuat mereka sibuk memiliki kegiatas aktivitas dan tidak stres. Bermain juga penting untuk kesehatan mental mereka dan Anda dapat kesempatan untuk bermain bersama.

Pelatihan Perilaku

Kelinci cukup bisa dilatih, tetapi mungkin perlu kesabaran, terutama saat melatih membuang kotoran dan mengarahkan perilaku yang sangat alami seperti mengunyah dan menggali. Luangkan waktu untuk mempelajari cara memahami apa yang coba disampaikan kelinci Anda melalui bahasa tubuh dan suaranya.

Kesehatan

Kesehatan kelinci Anda sangatlah penting, dan dokter hewan kelinci Anda akan berperan besar dalam menjaga kesehatan kelinci Anda. Pemandulan atau sterilisasi, diet yang tepat, olahraga dan pengayaan, dan pemeriksaan rutin sangat penting untuk membantu kelinci Anda panjang umur dan sehat.

Nah Ruppers, sekarang Anda sudah tahu cara merawat kelinci peliharaan Anda dengan benar. Untuk membeli kebutuhan dan perlengkapan seperti kandang dan makanan untuk hewan peliharaan Anda, berikut adalah rekomendasi produk yang bisa Anda beli di Ruparupa.com:

Ferplast Kandang Kelinci Krolik Besar Hijau beli di Ruparupa.com

Smartheart Makanan Kelinci Veggies Cereal 1 Kg beli di Ruparupa.com

Produk-produk rekomendasi diatas bisa Anda temukan dengan mudah di Ruparupa.com yang selalu memiliki berbagai penawaran menarik. Yuk, belanja sekarang jangan sampai kehabisan!