21 Manfaat Gula Aren bagi Kesehatan Tubuh

0
43348
Manfaat gula aren

Tentunya kalian sudah sangat tidak asing dengan gula aren kan ? Gula aren saat ini sedang banyak sekali menjadi salah satu bahan favorit untuk membuat minuman kekinian, seperti kopi susu, boba, dan lain-lain. Siapa sangka, manfaat gula aren ternyata banyak loh. Bukan hanya enak di mulut, tapi gula aren juga bagus bagi kesehatan tubuh kita asalkan tetap dalam batasan konsumsinya ya

Gula aren
Sumber : flickr.com

21 Manfaat Gula Aren

Daripada semakin penasaran, yuk simak 21 manfaat dari si manis ini bagi tubuh kamu  : 

Ruparupa Banner

Sumber energi tambahan

Manfaat gula aren satu ini mungkin sudah banyak yang mengetahuinya. Dari anak muda hingga orang dewasa saat ini seringkali mengonsumsi minuman dengan gula aren yang dapat membuat mereka bahagia dan lebih semangat. 

Gula aren juga merupakan sumber karbohidrat sama halnya dengan gula putih. Dengan mengonsumsi gula aren, tubuhmu akan menjadi lebih bersemangat untuk bergerak. 

Meningkatkan daya ingat

Tidak hanya lansia, tetapi remaja dan orang dewasa juga seringkali lupa akan sesuatu atau sering disebut pikun. Gula aren dapat membantu meningkatkan daya ingat kamu loh. Kamu dapat mengonsumsi campuran gula aren dan susu hangat sebelum tidur. Hal ini akan membantu meningkatkan daya ingat kamu dan membuatmu lebih rileks. 

Mengatasi sakit tenggorokan

Cuaca yang berubah-ubah tentunya dapat mengganggu kesehatan, salah satunya adalah sakit tenggorokan. Tetapi tenang saja, Ruppers! Gula aren dapat membantu kamu meredakan sakit tenggorokan.

Kamu hanya perlu mencampurkan gula aren dan lada hitam ke dalam secangkir air hangat dan aduk hingga merata. Minumlah pada malam hari secara rutin sampai tenggorokanmu pulih. 

Melancarkan pencernaan

Serat inulin ternyata terkandung di dalam gula aren loh. Serat ini dapat membantu memperlancar pencernaanmu dan mengendalikan bakteri pada usus. Kamu dapat menambahkan gula aren pada teh herbal. 

Meningkatkan imun tubuh

Manfaat gula aren berikutnya adalah mampu meningkatkan imun dan stamina tubuh sehingga badan kamu akan tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit. 

Menangkal radikal bebas

Antioksidan yang ada dalam gula aren mampu menangkal radikal bebas yang ada pada tubuh loh. Radikal bebas menjadi salah satu penyebab munculnya penyakit berbahaya, salah satunya adalah kanker. Jadi, cobalah mengonsumsi gula aren dalam batasan yang sesuai untuk membantumu terhindar dari berbagai penyakit ya, Ruppers

Menjaga kesehatan tulang

Di dalam gula aren juga terkandung mineral yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh, yaitu mangan. Mineral mangan ini dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan mengurangi risiko osteoporosis. 

Menjaga sistem saraf

Gula aren mengandung kalium yang cukup tinggi dan sangat diperlukan oleh tubuh untuk mengatur aktivitas sistem saraf-nya, seperti mengatur detak jantung dan juga kontraksi otot. 

Menyembuhkan infeksi saluran kemih

Kandungan antiinflamasi pada gula aren dapat membantu meredakan infeksi saluran kemih, gangguan ginjal, rematik, dan berbagai masalah kesehatan lainnya. Kamu hanya perlu menambahkan gula aren ke secangkir susu hangat dan meminumnya. 

Membantu pertumbuhan sel

Di dalam gula aren terkandung asam amino yang berperan untuk membentuk protein, pertumbuhan, dan juga pembentukan sel dalam tubuh. Dengan demikian, tubuh pun akan terasa lebih segar dan juga awet muda. 

manfaat gula aren bagi tubuh
Sumber : flickr.com

Mengatasi anemia

Gula aren mengandung zat besi yang tinggi dan juga berbagai vitamin B yang diperlukan tubuh. Bagi penderita anemia, gula aren dapat membantu meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah dan meregenerasi aliran darah dalam tubuh.

Menjadi antiseptik

Gula aren bersifat antiradang dan antimikroba sehingga dapat menjadi antiseptik untuk menyembuhkan luka dan mencegah infeksi. Selain itu, gula aren juga dapat menyembuhkan sariawan pada bibir atau gusi dan menyegarkan napas. 

Menghangatkan tubuh dan meredakan demam

Cuaca sedang dingin ? Cobalah mencampurkan gula aren ke dalam minuman hangat kamu agar tubuhmu dapat lebih hangat. Gula aren juga biasanya menjadi bahan utama pembuatan wedang jahe dan minuman hangat lainnya. Selain itu, gula aren juga dapat meredakan demam dan menetralkan suhu tubuh. 

Menurunkan berat badan

Gula aren lebih rendah kalori daripada gula putih. Kamu dapat mengganti penggunaan gula putih menjadi gula aren untuk membantumu menurunkan berat badan dan mencegah obesitas. Tetapi kamu tetap harus memperhatikan batasan konsumsinya ya, Ruppers. 

Mengatasi kram menstruasi

Gula aren juga mengandung lebih banyak kalium dan zat besi daripada gula putih. Nutrisi inilah yang dapat mengatasi rasa nyeri atau kram saat haid. Selain itu, gula aren juga dapat membantu melancarkan haid kamu loh

Lebih aman bagi penderita diabetes

Di dalam gula aren, terkandung serat inulin yang mampu menjaga dan bahkan menurunkan gula darah secara alami dalam tubuh kita. Gula aren juga rendah fruktosa yaitu gula yang cepat berubah menjadi trigliserida. Namun, konsumsi gula aren sendiri juga ada batasannya ya, Ruppers

Menjaga kesehatan kulit

Antioksidan dan vitamin B3 yang ada dalam gula aren juga dapat menjaga kesehatan kulit loh, Ruppers. Kulit dapat menjadi lebih cerah dan halus. Selain itu, gula aren juga dapat membantu melindungi kulit wajah dari komedo, jerawat, kerutan halus, dan noda hitam. Dengan begitu, kulit wajahmu akan terlihat lebih bersih dan segar. 

Menjaga kadar kolesterol tetap stabil

Kandungan vitamin B3 yang tinggi dalam gula aren mampu membantu menstabilkan kadar kolesterol dalam tubuh. Tentunya hal ini dapat sangat membantu menjaga kesehatan jantung.

Mencegah asma kambuh

Asma adalah penyakit pernapasan yang dapat membuat penderitanya kesulitan bernapas. Bagi kamu yang memiliki riwayat asma dan ingin mencegahnya kambuh, cobalah untuk mengganti konsumsi gula putih menjadi gula aren. Gula aren dapat membantu melawan reaksi alergi dari penyakit asma. 

Memperlancar sirkulasi darah

Tahukah kamu kalau sirkulasi darah yang tersumbat itu sangat berbahaya ? Hal tersebut dapat memicu berbagai penyakit, seperti stroke, sakit jantung, hipertensi, dan lain-lain. Kamu dapat mengonsumsi gula aren untuk membantu melancarkan sirkulasi darah di tubuhmu. 

Baik bagi ibu hamil

Gula aren sangat baik bagi ibu hamil karena dapat membantu mencegah risiko kekurangan zat besi dan menjaga berat badan bayi dalam kandungan. Ibu hamil dapat menambahkan gula aren ini dalam minumannya. Selain itu, dengan mengonsumsi gula aren dapat menambah tenaga loh. 

Wah, ternyata banyak sekali ya manfaat dari si manis satu ini. Pantas saja banyak minuman kekinian yang menjadikannya bahan pilihan. Bagi kamu yang ingin mencoba mengonsumsi gula aren, kamu dapat menyeduhnya dengan teh herbal, susu hangat, atau bisa juga dengan air hangat biasa. Berikut rekomendasi produk dari Ruparupa.com yang dapat kamu gunakan untuk mengolah gula aren :

Tea Culture 800 Ml Teko Teh Dengan Infuser
Tea Culture 800 Ml Teko Teh Dengan Infuser beli di Ruparupa.com