Playdoh adalah mainan anak berbahan lunak seperti lilin yang mudah untuk dibentuk. Ternyata, ada beberapa ide bermain Playdoh yang bisa mengembangkan kreativitas anak, dan juga meningkatkan kemampuan motoriknya, lho.
Permainan ini juga dapat kamu gunakan untuk mengisi waktu luang dan membangun hubungan erat dengan anak.
Lantas, Seperti Apa Cara Bermain Playdoh yang Seru?
Nah, kali ini kami punya beberapa cara bermain Playdoh seru, yang bisa kamu lakukan bersama anak di rumah. Apa saja itu? Yuk, simak berikut ini.
1. Ide Bermain Masak-masakan dengan Playdoh
Kamu bisa mengajak anak untuk berimajinasi memasak makanan yang ia suka dengan menggunakan Playdoh, lho.
Biarkan anak memotong, mencampurkan, dan membentuk Playdoh menjadi makanan sesuai dengan kreativitasnya.
2. Ide Mencetak Karakter Kartun dengan Playdoh
Agar permainan lebih menyenangkan, kamu bisa mengajak si kecil untuk mencetak karakter kartun menggunakan Playdoh.
Kamu bisa mendapatkan langsung cetakan yang telah tersedia dalam satu set, seperti model Peppa Pig berikut ini.
3. Ide Membuat Hewan dengan Playdoh
Membuat hewan dengan menggunakan Playdoh tidak hanya melatih kreativitas anak, tapi juga melatih kemampuan anak mengenal hewan.
Kamu bisa memberitahukan jenis-jenis hewan di sekitar dan biarkan si kecil berkreasi dalam membuat hewan tersebut.
Selain itu, kamu pun bisa berpartisipasi dalam membuat karakter hewan. Lalu, ajak mereka untuk menebak hewan apa yang telah kamu buat.
4. Menebak Warna
Banyaknya variasi warna pada Playdoh memungkinkan kamu untuk bermain tebak warna dengan anak.
Kamu bisa membuat banyak bola kecil dari Playdoh yang terdiri dari 3 warna dengan menggunakan Playdoh klasik, seperti berikut ini.
Kemudian, mintalah anak untuk mengelompokkan bola-bola tersebut ke dalam warna yang sama.
Ide permainan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan visual dan memperkenalkan banyak warna kepada anak.
5. Membentuk Huruf dan Angka
Selain melatih visual anak, kamu juga dapat menggunakan Playdoh untuk mengajarkan bahasa dan literasi pada anak.
Kamu bisa mengajarkan mereka untuk menyusun huruf sesuai abjad dan angka sesuai urutan.
6. Printable Cards Playdoh
Printable Playdoh dapat dilakukan dengan mencari gambar pola, seperti pohon, mobil, dan masih banyak lagi.
Kemudian, cetak gambar tersebut dan laminating. Lalu, ajaklah anak untuk menyusun Playdoh sesuai dengan pola yang ada.
7. Menciptakan Luar Angkasa
Dengan permainan menciptakan luar angkasa ini, anak bisa belajar banyak hal mengenai benda-benda langit.
Ajaklah anak untuk menciptakan bulan, bintang, dan batu memenuhi latar luar angkasa. Kamu bisa menggunakan set Playdoh seperti berikut ini.
miliki berbagai jenis playdoh hemat hingga 50% klik di sini
Itu dia ide Play doh yang bisa kamu mainkan bersama anak di rumah. Tidak hanya menyenangkan, permainan ini juga mampu membawa dampak positif bagi perkembangan anak.
Nah, sekarang kamu dapat dengan mudah menemukan berbagai mainan Playdoh, mulai dari jenis klasik hingga berbentuk model, melalui Toys Kingdom hanya di ruparupa.
Situs belanja online ini juga menghadirkan beragam produk mainan dan kebutuhan anak yang berkualitas untuk membantu orang tua dalam menunjang pertumbuhan anak, lho.
Yuk, belanja sekarang dan jangan lewatkan penawaran menarik lainnya.