Wacana pemerintah Indonesia untuk mengalihkan penggunaan kompor gas ke induksi menuai banyak pro dan kontra untuk masyarakat, terutama dari sisi harga dan nilai praktisnya.
Menurut Menteri Perekonomian Indonesia, Airlangga Hartarto, pemerintah sedang menjalankan program uji coba kompor induksi sebanyak 2.000 unit di wilayah Bali dan Solo. Namun, penggunaannya belum bisa dipastikan karena masih tahap penelitian.
Untuk kamu sendiri, apakah termasuk ke tim yang pro atau kontra dengan kompor induksi?
Sebenarnya jika dibandingkan dengan kompor gas, ada banyak keuntungan kalau menggunakan jenis kompor listrik dan kompor induksi, antara lain:
- Bisa memanaskan makanan lebih cepat.
- Tidak membutuhkan gas untuk masak.
- Desainnya yang modern dan minimalis.
- Lebih ramah lingkungan karena tidak menghasilkan api dan asap saat memasak.
Namun, secara umum kompor listrik berbeda dengan kompor induksi dari proses pemanasannya. Soalnya, kompor listrik menggunakan kumparan logam, sedangkan jenis kompor induksi menggunakan radiasi elektromagnetik.
Rekomendasi Kompor Induksi di Bawah Rp1 Juta
Dengan berbagai keuntungan tersebut, tentu pemakaian kompor induksi terlihat lebih menggiurkan, bukan?
Tenang saja, harga kompor induksi ternyata cukup terjangkau, lho. Berikut rekomendasi kompor listrik terbaik yang bisa kamu beli.
1. Kris Kompor Induksi
Kompor induksi persembahan Kris ini memiliki daya 100-1000 watt dengan 6 mode memasak, mulai dari tumis, kukus, rebus, goreng, hot pot, hingga pembuatan sup.
Tenang saja, harga kompor induksi ini hanya Rp489 ribuan dan sudah dilengkapi 10 tingkat pemanasan. Jadi, kamu bisa lebih mudah mengatur suhu sesuai kebutuhan.
2. Kris Kompor Induksi
Kompor induksi dari Kris ini menggunakan daya berkisar dari 200-1300 watt. Selain punya daya rendah, kompor ini dilengkapi fitur canggih, seperti deteksi panci kosong dan mencegah overheating secara otomatis.
Kamu bisa membelinya hanya seharga Rp630 ribuan.
3. Kris Kompor Induksi Portable
Jika listrik di rumahmu cukup besar, maka kamu bisa memilih kompor induksi dengan daya 2000 watt. Kompor ini sudah dilengkapi dengan timer yang durasi masaknya bisa kita atur sendiri sesuai kebutuhan. Harga kompor induksi di bawah ini hanya Rp800 ribuan.
4. Kels Kompor Induksi Single
Kompor induksi persembahan Kels memiliki satu tungku dengan fungsi booster yang bisa diaktifkan jika ingin memasak lebih cepat. Selain itu, ada 10 tingkatan panas dengan tombol kontrol LED.
Kompor yangi menggunakan daya 1500 watt ini bisa kamu beli dengan harga Rp600 ribu.
5. Kels Terra Kompor Induksi
Masih dari merek Kels, kali ini mereka menghadirkan kompor induksi yang memiliki sirkulasi udara khusus untuk mencegah overheat. Selain itu, ada delapan jenis masakan yang bisa kamu pilih dengan fitur pengaturan suhu secara otomatis.
Meskipun ukurannya kecil, kompor ini mampu menahan beban hingga 10 kg dan harganya cuma Rp600 ribuan.
6. Kels Kompor Induksi Round
Jika kamu memiliki dapur yang kecil, maka bisa menggunakan kompor induksi dengan bentuk bulat atau round dari Kels. Harga kompor induksi ini berkisar Rp800 ribu dan sudah dilengkapi fungsi heat and fry serta timer otomatis.
7. Delizia Kompor Induksi Portable
Kompor induksi portable merek Delizia yang punya desain modern ini bisa kamu beli seharga Rp900 ribuan. Kompor ini sudah menggunakan teknologi sentuh dengan daya 100-2100 watt, tergantung dari suhu yang digunakan.
Itu dia beberapa rekomendasi kompor induksi dengan harga di bawah Rp1 jutaan.
Nah, kamu juga bisa menemukan jenis kompor lain atau alat masak khusus kompor induksi hanya di situs belanja online ruparupa.com.
Dapatkan kompor induksi terlengkap
hemat 50% dengan KLIK DI SINI
Situs belanja online ini juga menawarkan berbagai perlengkapan rumah tangga dari merek-merek terkenal milik Kawan Lama Group, seperti Informa, Krisbow, dan masih banyak lagi.