Resep Es Kopi Susu Gula Aren yang Enak dan Segar

0
6352
es kopi susu gula aren
Sumber: espressotune.com

Selain dalgona coffee, satu lagi minuman kopi yang selalu digemari banyak orang, yaitu es kopi susu gula aren. Tidak heran kalau hampir semua cafe pasti menyediakan minuman kekinian satu ini. 

Saking nikmatnya es kopi satu ini, kita pun jadi ingin membuatnya sendiri di rumah. Apakah kamu salah satunya?

Ruparupa Banner

Bila ya, tenang, kali ini kami punya resep terenak dan paling mudah untuk membuat es kopi susu gula aren, loh. Simak, yuk!

bahan es kopi susu gula aren
Sumber: freepik.com

Bahan 

  1. Sirup Gula Aren
    • Gula aren 100 gram
    • Air 100 ml
    • Daun pandan, ikat simpul 1 lembar
  2. Kopi bubuk 3 sendok makan
  3. Air 200 ml
  4. Es batu 300 gram
  5. Susu cair 300 ml
kopi susu gula aren
Sumber: Pinterest @onsolidgroundd

Cara Membuat Es Kopi Susu Gula Aren

1. Sirup gula aren

  • Campurkan 100 gram gula aren dan 100 ml air ke dalam panci. 
  • Letakkan panci ke atas kompor dan nyalakan api kecil.
  • Tambahkan 1 lembar daun pandan untuk membuatnya lebih wangi. 
  • Aduk sampai semua bahan merata dan mendidih. Tandanya dengan terlihat meletup-letup.
  • Lalu, matikan api dan pindahkan ke wadah lain dengan cara disaring. 
  • Terakhir, diamkan sejenak sampai agak dingin.

2. Espresso

    • Seduh 3 sendok makan kopi bubuk dengan 200 ml air panas yang baru direbus. 
    • Pastikan kopi tidak memiliki ampas atau gunakan kertas penyaring kopi, seperti yang satu ini.
  • Harioset 40 Pcs Kertas Filter Kopi V60
    Harioset 40 Pcs Kertas Filter Kopi V60 beli di Ruparupa.com.
    Kertas penyaring kopi satu ini memiliki daya saring yang efektif untuk menahan agar ampas kopi tidak tembus ke cangkir.

    Beli di sini

    • Agar lebih mudah, kamu dapat menggunakan alat pembuat kopi, salah satunya seperti moka pot berikut ini.
Pedrini Infinity Coffee Maker 6 Cup - Merah
Pedrini Infinity Coffee Maker 6 Cup – Merah beli di Ruparupa.com.
Moka pot satu ini memiliki desain modern yang sangat tahan jika diletakkan di atas kompor.

Beli di sini

3. Setelah kedua bahan utama siap, siapkan gelas kaca transparan. 

4. Masukkan sirup gula aren pada bagian dasar. Agar lebih aesthetic, kamu dapat menuangkan sirup ke dinding-dinding dalam gelas untuk memberikan pola cantik. 

5. Tambahkan es batu secukupnya. Selain membuat minuman dingin dan jadi lebih segar, es batu juga dapat menahan espresso di bagian atas agar tidak langsung turun ke bagian bawah.

6. Tuangkan susu cair hingga memenuhi sekitar ¾ gelas. Jika kamu menginginkan kopi yang lebih pahit, kurangi jumlah susunya.

7. Terakhir, tuangkan espresso yang sudah disiapkan. Esopi susu gula aren pun sudah siap kamu nikmati.

Nah, itu dia cara mudah membuat es kopi susu gula aren seperti di cafe.

Untuk tahapan lebih lengkap, kamu dapat menonton LIVE di Instagram @ruparupacom satu ini.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Ruparupa Furniture (@ruparupacom)

Tambahkan Camilan Untuk Menemani Saat Bersantai

Kamu dapat membuat es kopi susu di gelas cantik dan aesthetic lho, Ruppers.

Jangan lupa untuk menyiapkan camilan untuk menemani ngopi santai kamu, seperti espresso doughnut, kue kering, hingga chiffon cake

es kopi susu gula aren dan donat

Nah, kamu dapat menemukan alat pembuat kopi yang lengkap dan berkualitas hanya di Ruparupa.com.

Situs ini juga menjual berbagai perabot dan perlengkapan rumah tangga berkualitas dari Informa, Krisbow, dan merek ternama milik Kawan Lama Group lainnya.

Dapatkan juga berbagai promo menarik dengan berbelanja melalui Ruparupa, lho. Selamat membuat es kopi susu yang nikmat!