Aktifitas yang padat dan masalah membuat stress berputar di kepala, bahkan membuat perasaan tidak nyaman. Namun jangan khawatir ada berbagai cara untuk meredakannya misalnya dengan essential oil maupun lilin aromaterapi.
Dari kedua cara di atas hari ini kita akan fokus membahas lilin aromaterapi. Memang cara ini asing untuk sebagian orang tapi tidak ada salahnya untuk mengetahuinya terlebih dahulu sebelum mengambil kesimpulan
Pro & kontra
Sudah sejak lama dipercaya menjadi perawatan dan penyembuhan holistik. Menggunakan ekstrak tumbuhan alami yang aman untuk kesehatan pikiran, tubuh dan jiwa. Dengan cara penyembuhan ini nantinya akan membuat fisik dan emosional menjadi lebih baik.
Istilah “aromaterapi” ini sendiri diciptakan oleh ahli parfum dan ahli kimia Perancis René-Maurice Gattefossé. Hasil penelitiannya ini dituangkan dalam sebuah buku yang terbit pada tahun 1937. Dimana beliau menemukan lavender mampu mengobati luka bakar, serta membahas minyak esensial untuk meningkatkan kondisi medis.
Jika ingin membahas dari kesehatan lebih lanjut, maka dilansir dari Klikdokter, dikatakan kehadiran perlengkapan ini memang dapat mengeluarkan aroma yang dapat memberikan rasa ketenangan, sehingga akhirnya meredakan dan menghilangkan stres.
Cara bekerjanya sendiri dengan menghasilkan uap dari sumbu lilin yang dibakar, dan kemudian mengisi udara secara keseluruhan.
Namun pakar kesehatan juga mengatakan jika lilin ini juga memiliki dampak negatif, baik itu kesehatan dan juga lingkungan.
Alasannya sendiri karena adanya zat kimia yang dihasilkan dan membahayakan tubuh saat menghirupnya. Tapi perlu diingat tidak semuanya seperti itu. Sehingga pastikan untuk membeli yang berkualitas dan pada platform terpercaya.
Cara menggunakan lilin aromaterapi
Untuk menghindari efek negatif pada kesehatan, perlu ada hal mendasar yang perlu diketahui bagi mereka yang menyukai lilin aromaterapi. Karena pada dasarnya lilin aromaterapi terbuat dari bahan kimia.
Pertama pilih yang berkualitas seperti produk yang terdapat pada web Ruparupa. Kami selalu menjual yang terbaik dengan brand terpercaya. Karena untuk kami keamanan adalah yang utama.
Kami selalu berusaha memilih produk dengan kandungan yang aman untuk kesehatan. Selain itu lilin aromaterapi yang terdapat pada website kami parafin terbuat dari kualitas premium. Sehingga baik digunakan untuk sehari-hari.
Cara berikutnya untuk menghindari pewangi yang berbahaya, adalah memilih lilin dengan sumbu yang pendek dan tidak mengandung logam. Langkah ini diambil bukan saja untuk menjaga kesehatan tapi juga mencegah polusi udara yang bisa terjadi.
Jangan lupa juga untuk membatasi waktu penggunaan aromaterapi ini, untuk mengurangi zat kimia yang masuk ke dalam tubuh. Buat timer pengingat untuk menghindari penggunaan yang berlebihan.
Agar lebih bervariasi cobalah untuk menggantinya sesekali. Misalnya jika kamu menyukai aroma lavender yang menenangkan, Tidak ada salahnya untuk mencoba salah satu varian buah yang segar dan membuat perasaan lebih ringan.
Selain itu sebagai alternatif gunakan essential oil yang juga aman untuk kesehatan. Namun perbedaaan yang mencolok dari kedua wewangian ini adalah cara menggunakannya. Jika lilin dapat digunakan langsung tanpa media lainnya, berbeda dengan essential oil yang membutuhkan Diffuser & Burner untuk memberikan efeknya pada ruangan.
Kedua cara ini cenderung aman untuk kesehatan jika kamu membelinya dengan tepat. Jangan terkecoh oleh harga yang murah, namun seringkali mengandung parafin berbahaya untuk tubuh.
Setelah mengetahui efek baik dan buruk dampak di atas, kami berharap ini dapat membantu kamu untuk membeli lilin aromaterapi yang tepat. Ingat utamakan kesehatan dan batasi dalam penggunaannya.
Jual Lilin Aromaterapi
Temukan ragam variasi jenis bentuk dan aromaterapi yang berbeda hanya di Ruparupa. Kami memiliki aroma yang beragam dan menjual Pengharum Ruangan dan Lilin Aromaterapi yang dibuat dengan bahan premium.
Belanja sekarang juga dan jangan kelewatan promonya!