10 Jenis Kain Batik Indonesia yang Cantik dan Elegan

0
120751
jenis batik

Indonesia kaya sekali akan seni dan budayanya secara turun-temurun, dari tarian daerah, bahasa, perayaan tradisional, hingga berbagai jenis batik yang diakui dunia.

Bahkan, sejak tahun 2009, UNESCO atau badan PBB sudah meresmikan kain batik Indonesia sebagai Warisan Budaya Takbenda karena teknik dan makna motifnya.

Ruparupa Banner

Nah, kata batik sendiri berasal dari bahasa Jawa, yaitu ‘ambhatik‘. Kata ini terdiri dari amba yang artinya lebar, luas, kain, dan bhatik, yang berarti titik atau matik. Kedua kata tersebut berkembang sehingga muncul istilah batik.

Arti dari batik sendiri adalah kain bergambar yang dibuat secara khusus dengan menuliskan pada kain.

Lantas, Apa Saja Jenis Batik di Indonesia?

Ada berbagai ragam hias batik di Indonesia yang bisa kamu temukan, seperti motif batik solo. Namun, kamu bisa menemukan corak batik lainnya yang tidak kalah cantiknya, seperti di bawah ini.

1. Kain Batik Parang Rusak

Batik parang rusak merupakan motif batik khas Indonesia yang sangat populer dan berasal dari Yogyakarta. Motif batik ini menggambarkan arti dari pertarungan antara manusia yang melawan kejahatan.

Namun, pertarungan yang dimaksud adalah cara kita mengendalikan diri dari semua hal buruk sehingga kita bisa menjadi manusia yang bijaksana dan mulia.

jenis batik
Sumber: ezabatik.com

Berikut rekomendasi baju batik jawa yang bisa kamu beli di ruparupa.com.

Pendopo Kemeja Batik Pria Motif Parang Barong
Pendopo Kemeja Batik Pria Motif Parang Barong

Beli di sini

Pendopo Ukuran 6 Kemeja Batik Anak Motif Parang
Pendopo Ukuran 6 Kemeja Batik Anak Motif Parang

Beli di sini

2. Kain Batik Megamendung

Batik megamendung merupakan jenis model batik yang populer di daerah Cirebon. Motifnya sangat khas dengan pola-pola awan. Maknanya megamendung sendiri terdiri dari kata ‘mega’ berarti awan, serta ‘mendung’ yang diartikan sebagai sifat penyabar.

jenis batik megamendung
Sumber: graphicriver.net

Selain itu, gradasi yang ada di motif ini pun dibuat sesuai dengan tujuh lapisan yang ada di langit. Berikut ini rekomendasi tas cantik dengan motif batik megamendung. 

jenis batik megamendung
Passport Tas Belanja Motif Batik Mega Mendung – Biru

Beli di sini

3. Kain Batik Kawung

Jenis kain batik kawung merupakan motif tertua yang berasal dari tanah Jawa, tepatnya Yogyakarta dan termasuk ke contoh batik klasik.

Motif kawung sendiri merupakan gambaran dari buah kawung atau buah aren yang terbelah dua dan disusun dengan bentuk geometris. Filosofi makna di baliknya adalah pengendalian diri yang sempurna dan hati yang bersih. 

jenis batik kawung
Sumber: freepik.com

4. Motif Batik Tujuh Rupa

Pekalongan terkenal sebagai daerah perajin dan pusat batik. Salah satu nama batik yang paling terkenal adalah batik tujuh rupa yang didominasi motif bunga, tumbuh-tumbuhan, dan hewan.

Batik Pekalongan biasanya menggambarkan ciri kehidupan masyarakat pesisir yang mudah beradaptasi atas pengaruh budaya luar. 

jenis kain batik tujuh rupa
Sumber: ezabatik.com

5. Motif Batik Sidoluhur

Model batik Sidoluhur umumnya dipakai oleh mempelai wanita pada saat malam pengantin. ‘Sido’ dalam bahasa Jawa berarti jadi atau menjadi, sedangkan ‘luhur’ berarti terhormat dan bermartabat.

Inilah yang membuat batik Sidoluhur menjadi salah satu bentuk doa dari sang pemakai agar selalu sehat jasmani, rohani, serta menjadi orang yang terhormat dan bermartabat.

jenis batik
Sumber: id.pinterest.com/pin/120612096254471442

6. Motif Batik Bali

Motif batik Indonesia yang beragam tidak hanya hadir di Pulau Jawa saja karena ada batik khas Pulau Dewata yang tak kalah populer. Jenis kain batik Bali banyak terinspirasi dari berbagai hewan, seperti kura-kura, burung bangau, dan rusa.

Umumnya, batik Bali menggunakan warna-warna cerah yang lebih dominan, antara lain biru, kuning, dan ungu.

jenis batik bali
Sumber: id.pinterest.com/pin/70861394122208758

7. Motif Batik Lasem

Batik Lasem berasal dari Lasem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Lasem sendiri merupakan daerah pertama yang menerima kedatangan warga Tionghoa di Nusantara.

Tidak heran bila warna merah mendominasi kain batik Lasem yang kental dengan nuansa China. Selain itu, warna batik ini pun terlihat sangat mencolok dan bervariasi. 

jenis batik lasem
Sumber: etsy.com

8. Model Batik Betawi

Tidak kalah dengan daerah lain, Jakarta juga memiliki batik khas, lho. Model batiknya menggunakan warna cerah dengan memadukan motif unik khas Betawi, antara lain ondel-ondel, pucuk rebung, nusa kelapa, dan gambang kromong.

Biasanya, jenis kain batik ini akan kamu temukan saat kegiatan abang none dan di acara pameran kebudayaan Jakarta.

jenis batik betawi
Sumber: goodnewsfromindonesia.id

9. Model Batik Truntum

Truntum merupakan motif batik Solo yang berasal dari kata ‘taruntum’ berarti bersemi kembali dan maknanya berkembang menjadi kasih sayang. Biasanya, kain batik Indonesia yang satu ini dipakai di acara adat pernikahan suku Jawa.

jenis batik truntum
Sumber: Wonderful Indonesia

10. Model Batik Buketan

Masih dari wilayah Pekalongan, kamu bisa menemukan batik cantik bernama buketan. Nama batiknya sendiri berasal dari bahasa Belanda ‘boeket’ yang bermakna rangkaian bunga  sesuai dengan motif batiknya.

jenis batik buketan
Sumber: Wonderful Indonesia

Itu dia sepuluh jenis batik yang paling sering digunakan dan menjadi favorit banyak orang. Bila diperhatikan, setiap motif batik ini memang menggambarkan betapa kayanya budaya Indonesia. 

Rekomendasi Aksesoris Motif Batik Indonesia

Sekarang, kamu sudah tahu berbagai jenis motif batik di Indonesia. Nah, kami memiliki beberapa rekomendasi aksesoris yang cantik dan elegan dengan motif ala batik, seperti berikut ini.

1. Pakaian Batik

Pakaian batik ini cukup multifungsi, bisa kamu gunakan untuk bekerja atau menghadiri acara formal, seperti kondangan. Nah, baju batik Indonesia yang bisa kamu dapatkan di ruparupa.com terbuat dari katun, seperti berikut ini.

Pendopo Jaket Bomber Batik Cap Parang Kotak
Pendopo Jaket Bomber Batik Cap Parang Kotak

Beli di sini

jenis batik
Pendopo Kemeja Batik Katun Motif Ayam 1021

Beli di sini

2. Masker Batik

Kamu bisa bepergian ke luar rumah menggunakan masker dengan motif batik yang unik ini. Tenang saja, masker ini sudah memiliki tiga lapis perlindungan sehingga  bisa meminimalisir adanya penyebaran virus dan kuman.

jenis batik
Pendopo Masker Batik Duckbill 3 Lapis

Beli di sini

jenis batik
Pendopo Masker Batik 3d Motif Pakis

Beli di sini

3. Kain Batik

Kain batik bisa kamu dekorasikan untuk menjadi rok, atasan, serta gaun atau dress. Bahannya terbuat dari katun dan motif, serta warnanya pun beragam. Berikut rekomendasi kain batik yang bisa kamu temukan.

jenis batik
Pendopo Kain Katun Batik Tulis Saes Cirebonan A

Beli di sini

jenis batik
Kain Katun Batik Tulis Rusa Wastra

Beli di sini

4. Rok Batik

Jika kamu suka memakai kain batik, tetapi tidak ingin repot membuat lilitannya, maka bisa menggunakan rok bermotif batik yang modelnya bisa langsung pakai. Dengan desain yang stylish, rok ini berbahan katun dan memiliki resleting pada bagian belakangnya.

jenis batik
Rok Pramugari Batik Encim Ukuran M

Beli di sini

dapatkan gratis ongkir setiap beli kain batik elegan dengan klik di sini

Situs ruparupa.com juga menawarkan berbagai perlengkapan rumah tangga esensial, mulai dari perabot dapur, aksesoris mobil, hingga alat perkakas dari merek-merek terkenal milik Kawan Lama Group, seperti Krisbow, Informa, dan masih banyak lagi.