5 Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih Biar Badan Jadi Sehat

0
2588
minum air putih

Rutin minum air putih merupakan hal yang penting. Soalnya, seluruh sel di tubuh kita membutuhkan air supaya bisa berfungsi dengan baik.

Selain itu, air putih juga memiliki berbagai manfaat yang baik untuk tubuh,  dari mencegah sembelit, dehidrasi, hingga melancarkan tekanan darah.

Ruparupa Banner

Namun, kamu perlu minum air putih secara rutin dan teratur untuk mencapai tujuan tersebut.

Lantas, Kapan Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih?

Melansir dari Everyday Health, berikut beberapa waktu terbaik untuk minum air putih yang bisa kamu lakukan setiap hari.

1. Saat Bangun Tidur

Selama tidur, tubuh kita tidak mendapat asupan air putih sama sekali. Inilah yang akan membuat kita mengalami dehidrasi saat bangun.

Jadi, pastikan kamu minum air putih setelah bangun tidur. Caranya dengan meletakkan gelas atau botol berisi air minum di nakas samping tempat tidur agar mudah menjangkaunya di pagi hari.

minum air putih
Sediakan segelas air putih di atas nakas agar mudah dijangkau saat bangun tidur

2. Sebelum dan Sesudah Makan

Sebelum makan, kita juga perlu minum air putih terlebih dahulu. Jadinya, kita bisa menahan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Cara ini juga efektif untuk menjaga berat badan agar tetap ideal.

Tentunya, pastikan juga untuk minum air putih setelah makan. Hal ini bertujuan agar bisa memperlancar proses makanan yang masuk ke dalam tubuh. Dengan begitu, tubuh bisa  menyerap nutrisi dengan baik.

3. Saat Mulai Merasa Lelah

Pagi hari adalah waktu terbaik untuk tubuh kita beraktivitas secara produktif. Biasanya, kita akan mulai merasa kelelahan di siang atau sore hari karena energi sudah mulai terkuras.

Untuk mengatasinya, pastikan rutin minum air putih, terutama ketika tubuh mulai lelah. Jadinya, kita terhindar dari dehidrasi dan energi tubuh bisa kembali meningkat.

4. Saat Sakit Kepala

Sakit kepala bisa menjadi gejala utama dari dehidrasi. Jika kamu tiba-tiba sakit kepala di sela-sela kesibukan, tandanya kamu perlu meningkatkan asupan air putih. Cara ini bisa membantu untuk mengurangi rasa sakit kepala yang terjadi. 

5. Sebelum, Saat, dan Sesudah Olahraga

Sebagai tambahan, saat olahraga kita juga perlu mendapatkan asupan air putih agar otot kita bisa bekerja dengan baik.

Jadi, pastikan untuk minum air putih sebelum dan selama berolahraga. Dengan begitu, tubuh bisa mendapatkan energi saat bergerak, serta bisa mencegah terjadinya cedera. 

Setelah selesai olahraga, kita juga perlu minum air putih. Soalnya, tubuh akan mengeluarkan banyak cairan dan kehilangan elektrolit penting, seperti natrium, kalium, fosfat, kalsium, magnesium, dan klorin.

Rekomendasi Botol Minum 1 Liter Terbaik

Sekarang kamu sudah tahu seberapa pentingnya mengonsumsi air putih, serta waktu terbaiknya. Untuk itulah, kita perlu selalu menyediakan botol minum ke mana pun kita beraktivitas.

Kamu bisa menyediakan botol minum 1 liter sebagai salah satu perlengkapan kantor yang bisa dibawa ke mana-mana, seperti di bawah ini.

1. Ataru Botol Minum 1 Liter dengan Strap

Botol minum berukuran 1 liter dari Ataru terbuat dari bahan plastik yang sudah bebas dari zat kimia berbahaya atau BPA free.

Botol di bawah ini memiliki desain yang ramping dan sudah dilengkapi strap. Jadi, kita bisa menggenggamnya dengan mudah.

 

Ataru 1 Ltr Botol Minum Tritan Dengan Strap – Hitam

Cek di sini

Ataru 1 Ltr Botol Minum Tritan Dengan Strap – Biru

Cek di sini

2. Kris Botol Minum 1 Liter 

Kris memiliki botol minum berukuran 1 liter yang warnanya beragam, dari ungu, biru, hingga putih.

Botol ini terbuat dari bahan plastik tritan yang sudah aman untuk menyimpan minuman. Kamu bisa memilih botol yang memiliki atau tanpa sedotan, seperti berikut ini.

 

Kris 1 Ltr Botol Minum Tritan Slim – Ungu

Cek di sini

Kris 1.5 Ltr Botol Minum Tritan – Biru

Cek di sini

3. Appetite Botol Minum 1 Liter

Botol minum dari Appetite terbuat dari plastik propylene yang sudah memiliki kualitas food grade. Dengan desain yang ergonomis, kamu bisa membawa botol ini selama aktivitas.

Appetite 1 Ltr Wisely Botol Minum – Hitam

Cek di sini

Appetite 1.15 Ltr Akami Botol Minum – Orange

Cek di sini

Appetite 1 Ltr Botol Minum Aira – Abu-abu

Cek di sini

Appetite 1 Ltr Wisely Botol Minum – Biru

Cek di sini

Nah, itu dia waktu terbaik untuk minum air putih dan rekomendasi botol minum ukuran 1 liter terbaik yang bisa kamu dapatkan melalui situs belanja online ruparupa.com.

temukan perlengkapan meja kerja hemat hingga 50%  KLIK DI SINI

Situs belanja ini juga menyediakan berbagai perlengkapan rumah yang esensial, mulai dari lemari pakaian, alat penyedot debu, hingga alat perkakas terbaik dari merek-merek terkenal milik Kawan Lama Group, mulai dari Krisbow, Informa, dan masih banyak lagi.