Batik merupakan kain tradisional Indonesia. Motifnya yang khas dan sarat makna membuat kain satu ini terkenal. Tidak melulu untuk keperluan acara adat dan formal lainnya, batik kini sudah menjadi pakaian sehari-hari.
Jika dulu batik hanya berbentuk kain, maka sekarang kita bisa melihat batik dalam berbagai bentuk model pakaian yang cantik dan elegan. Tidak heran, pakaian batik banyak menjadi pilihan karyawan wanita sebagai busana untuk pergi ke kantor.
Apalagi, baju batik mudah dipadukan dengan berbagai jenis aksesori modern. Tentu, kamu tetap bisa tampil stylish dengan baju batik.
Rekomendasi Model Baju Batik Kantor untuk Wanita
Setiap tanggal 2 Oktober, kita memperingati Hari Batik Nasional. Jadi, apakah kamu sudah memiliki baju batik? Bila belum, tenang saja kami punya beberapa rekomendasi batik wanita yang bikin kamu terlihat modis saat dipakai ke kantor.
1. Baju Batik Wanita Motif Ayam
Tentu, kita tidak asing dengan ikon ayam jago pada mangkuk pedagang kaki lima. Nah, kamu bisa memilih motif batik ayam jago yang melambangkan identitas budaya dan persatuan bangsa Indonesia, seperti berikut ini.
2. Dress Batik Motif Ayam
Selain kemeja motif ayam di atas, ada juga gaun batik motif ayam yang bisa kamu pakai buat ke kantor. Supaya tetap cantik dan senada, kamu bisa memadukan gaun batik ini dengan sepatu hak berwarna hitam.
3. Gaun Batik Katun Viscose
Bila kamu suka memakai dress, kamu tetap bisa tampil gaya dengan gaun batik satu ini. Karena terbuat dari kain viscose, gaun batik ini pun akan terasa adem dan nyaman di kulit. Selain itu, warna hitam dan putih yang mendominasi bisa membuat kita tampak elegan.
4. Blus Batik Katun Benji Pibo
Blus batik berikut ini bisa membuat penampilan tampak lebih menarik. Agar lebih rapi saat ke kantor, kamu dapat memadukan blus batik ini dengan celana bahan serta outer blazer warna hitam.
5. Rok Batik Selip
Selain atasan, ada pula bawahan yang bisa kamu pakai buat ke kantor. Karena desainnya yang simpel dan stylish, kamu bisa tetap tampil gaya saat memakainya ke mana saja. Selain itu, rok batik selip ini terbuat dari bahan viscouse yang halus dan lembut di kulit.
6. Rok Batik Encim
Rok batik dengan motif encim ini juga cocok buat pakaian kantor. Tenang saja, rok ini sudah dilengkapi dengan ritsleting pada bagian belakang. Selain itu, rok ini terbuat dari material katun yang adem dan tidak terasa gatal di kulit.
7. Rok Batik Ikat Motif Ayam
Berbeda dengan rok sebelumnya, rok batik satu ini dipakai dengan cara diikat. Supaya tampak lebih sempurna, kamu bisa memadukan rok batik ini dengan kemeja batik motif ayam. Lalu, padukan dengan sepatu heels hitam supaya tampak lebih mewah.
Nah, itu dia rekomendasi model baju batik wanita yang cocok buat dipakai ke kantor.
Kamu juga bisa menemukan berbagai model kain batik berkualitas lainnya dari Pendopo melalui ruparupa.com.
MILIKI produk kerajinan khas nusantara hemat hingga 50% klik di sini
Di situs belanja online ini menyediakan juga perabot dan perlengkapan rumah tangga terlengkap dari merek-merek terkenal milik Kawan Lama Group, seperti Informa, Selma, dan masih banyak lagi.
Yuk, saatnya bangga dengan produk-produk Indonesia.