Kenyamanan di dalam sebuah cafe dan restoran tidak hanya terlihat dari desain interior dan rasa makanan yang disajikan. Namun, perlengkapan kamar mandi di dalam tempat nongkrong dan bersantap tersebut juga perlu menjadi perhatian.
Apalagi, kafe dan restoran menjadi tempat umum yang dikunjungi oleh banyak orang dalam waktu lama. Bila keberadaan kamar mandi di dalam tempat tersebut tidak nyaman, tentu akan membuat banyak orang jadi kapok untuk berkunjung dan duduk berlama-lama.
Perabot Kamar Mandi Wajib Di Kafe
Lalu, apa saja perlengkapan kamar mandi essential yang wajib ada di dalam kafe dan restoran agar tetap nyaman dan wangi? Simak berikut ini.
1. Wastafel yang bersih
Salah satu perabot yang wajib ada di dalam kamar mandi umum adalah wastafel yang bersih. Apalagi, wastafel menjadi tempat buat cuci tangan sehabis beraktivitas. Namun, pastikan kamu meletakkan wastafel tidak jauh dari bilik kamar mandi.
Jika kamar mandi kafe berukuran kecil, kamu bisa menggunakan wastafel gantung dengan model minimalis agar tidak bikin sempit. Lain halnya, jika memiliki ukuran kamar mandi cukup luas, kamu bisa menggunakan wastafel cembung.
Biasanya, bentuk wastafel ini lebih lebar dan mirip mangkuk. Jadinya, akan memudahkan pengunjung saat mencuci tangan karena permukaannya yang lebih cembung ke dalam.
Kamu juga bisa menggunakan wastafel pedestal, yang biasanya memiliki satu kaki penyangga. Wastefel ini bisa membawa kesan vintage yang amat unik untuk kamar mandi cafe kamu.
Nah, berikut ini rekomendasi wastafel yang bisa jadi pilihan untuk kamar mandi kafe agar terlihat lebih minimalis.
2. Pastikan Ada Hand Dryer
Perlengkapan kamar mandi berikutnya yang wajib ada di dalam kafe dan restoran adalah mesin hand dryer. Alat satu ini berfungsi untuk mengeringkan tangan yang basah setelah mencucinya bersih.
Tipsnya adalah pastikan meletakkan hand dryer dekat dengan wastafel dan pintu keluar agar para pengunjung bisa lebih mudah saat membersihkan tangan.
Kamu bisa memilih hand dryer dengan watt yang lebih rendah agar lebih hemat energi listrik, seperti rekomendasi kami berikut ini.
3. Sediakan Dispenser Sabun Otomatis
Selain wastafel dan hand dryer, pastikan juga kamu menyediakan sabun cuci tangan di dalam kamar mandi.
Apalagi, sabun cuci tangan efektif membunuh kuman dan bakteri, yang bersarang di dalam kamar mandi. Selain itu, mencuci tangan dengan air mengalir saja tidak cukup.
Nah, kamu bisa memasang dispenser sabun menempel pada dinding kamar mandi dan terletak di atas wastafel agar lebih mudah terjangkau. Pilih dispenser sabun otomatis agar area cuci tangan di dalam kamar mandi tetap bersih.
Nah, berikut ini kami punya rekomendasi dispenser sabun dengan desain minimalis yang bisa jadi pilihan kamu buat di dalam kamar mandi.
4. Gunakan Tempat Tisu
Setiap kamar mandi umum wajib menyediakan tisu, baik di dalam bilik maupun di luar bilik kamar mandi.
Umumnya, tisu yang digunakan di dalam bilik biasanya adalah tisu toilet, yang berbentuk gulungan dan memiliki tekstur yang lebihi kasar dibandingkan tisu wajah. Fungsi tisu toilet adalah untuk membersihkan diri setelah buang air besar dan buang air kecil.
Sementara itu, untuk mengeringkan tangan, kamu bisa menggunakan tisu pengesat, yang teksturnya lebih tebal dan kasar dibandingkan tisu kamar mandi.
Jenis tisu ini tidak mudah hancur terkena air dan daya serapnya tinggi. Jadinya, sangat cocok digunakan untuk mengeringkan tangan yang basah.
Berikut ini kami punya rekomendasi tempat tisu toilet di dalam dan di luar bilik yang bisa jadi pilihan buat kamar mandi umum.
5. Pastikan Ada Tempat Sampah
Peralatan kamar mandi berikutnya yang wajib ada adalah tempat sampah. Bila kafe kamu hanya memiliki satu bilik kamar mandi, kamu bisa meletakkan tempat sampah di luar bilik.
Namun, bila kamar mandi memiliki beberapa bilik, pastikan setiap ruang tersebut ada tempat sampah yang tersedia. Jadinya, kamar mandi pun akan tetap bersih dari sisa tisu dan kotoran lainnya.
Nah, berikut ini kami punya rekomendasi tempat sampah yang bisa kamu gunakan di dalam kamar mandi.
6. Gunakan Pengharum Ruangan
Kamar mandi umum biasanya lebih cepat menimbulkan bau tidak sedap dibandingkan dengan kamar mandi di rumah. Apalagi, kamar mandi ini cukup sering dikunjungi oleh banyak orang yang berbeda.
Tentunya, kamu ingin kamar mandi di kafe milik kamu tetap segar dan tidak mengeluarkan bau yang tidak enak, bukan?
Nah, salah satu caranya adalah dengan memasang pengharum ruangan otomatis, yang bisa menyemprotkan wewangian dalam jangka waktu 5 menit, 10 menit, ataupun 15 menit.
Kamu bisa memilih pengharum ruangan otomatis dengan bentuk estetik, seperti di bawah ini.
7. Pasang Cermin di Dinding
Aksesori kamar mandi berikutnya yang wajib ada adalah cermin, yang biasanya dipasang tepat di atas wastafel.
Keberadaan cermin di dalam kamar mandi juga bisa menambah estetika ruangan dan membuat kamar mandi tampak lebih luas, lho. Hal yang paling penting adalah gunakan desain cermin yang sesuai dengan suasana kafe milik kamu.
Berikut ini kami punya rekomendasi jenis cermin bulat gantung yang bisa membuat kamar mandi jadi lebih estetik.
Itu dia benda yang wajib ada di kamar mandi umum. Semua perlengkapan kamar mandi tersebut bisa kamu temukan dengan mudah hanya di Ruparupa.com.
Selain perlengkapan kamar mandi, situs belanja online satu ini juga menyediakan berbagai macam perabot dan hiasan menarik dari merek ternama milik Kawan Lama Group, seperti Krisbow, Informa, Selma, dan masih banyak lagi.
Yuk, buat kafe kamu lebih menawan dan selalu terlihat bersih.