Untuk wanita, alat penata rambut termasuk barang esensial yang wajib ada. Bahkan, alat ini sama pentingnya dengan pakaian yang harus kita bawa selama traveling, walaupun isi koper jadi penuh.
Soalnya, kita bisa mengatasi kondisi bad hair day atau rambut yang terlihat buruk hanya dengan menggunakan alat ini. Kita pun bisa menyesuaikannya dengan suasana hati.
Misalnya, kalau ingin menampilkan rambut lurus yang terlihat profesional, maka bisa menggunakan catokan lurus.
Sedangkan untuk tampilan yang lebih segar, maka dapat memilih catokan keriting.
Rekomendasi Alat Penata Rambut
Nah, agar koleksi alat penata rambut jadi semakin lengkap, ini dia rekomendasi peralatan yang harus dimiliki.
1. Sisir
Baik wanita maupun lelaki, sisir jadi barang yang sangat dibutuhkan ke mana pun kita pergi. Sisir persembahan Ataru ini memiliki motif marble dan bisa kamu beli dengan harga Rp30 ribuan. Selain itu, bulu sikatnya juga lembut dan aman untuk kulit kepala.
2. Roll Rambut
Jika kamu ingin menggunakan alat penata rambut tanpa teknologi panas, maka penggunaan roll bisa menjadi solusi terbaik. Uniknya, roll rambut ini sudah dilengkapi gagang buat mempermudah proses pemasangannya.
Cukup pasang roll sebelum bepergian selama 1 jam untuk menciptakan gelombang alami pada rambut.
3. Hair Dryer
Cara mengeringkan rambut paling mudah adalah menggunakan hair dryer. Alat pengering rambut ini sudah memiliki fungsi ionic yang bisa menghaluskan dan merawat kesehatan rambut. Kamu juga bisa mengatur temperatur panasnya sesuai kebutuhan.
Selain buat mengeringkan, kamu juga bisa menata rambut menggunakan sisir dan hair dryer.
4. Catokan Rambut
Dengan menggunakan catokan, kamu bisa membuat rambut yang kusut jadi lurus seketika. Agar mudah saat dibawa bepergian, pilih catokan model portabel.
Bukan tanpa alasan, catokan portabel ini bisa kamu gunakan di mana pun, termasuk dalam perjalanan. Selain itu, alat ini juga sudah dilengkapi kabel USB dan baterai yang bisa kamu isi ulang dayanya.
Tenang saja, catokan ini sudah dilengkapi dengan teknologi otomatis mati setelah 15 menit pemakaian dan temperatur panas 160 dan 180 derajat celsius.
5. Pengeriting Rambut
Jika sedang bosan dengan tampilan rambut lurus, kamu bisa menciptakan rambut bervolume dengan alat pengeriting. Soalnya, alat penata rambut ini memiliki diameter 28 mm sehingga kamu bisa membuat bentuk rambut menjadi ikal dengan mudah.
Ada beberapa temperatur yang bisa kamu pilih selama memakainya, antara lain 120, 140, 200, dan 360 derajat celsius.
6. Sisir Uap Panas
Berbeda dengan sisir biasa, sisir uap panas memiliki cara kerja menyerupai hair dryer. Selain mengeringkan, alat ini juga bisa kamu gunakan untuk menata rambut karena uap panasnya dapat menciptakan gelombang natural di rambut.
Itu dia keenam alat penata rambut yang wajib kamu miliki. Dengan menggunakannya, rambut kamu bisa lebih mudah diatur dan tampak cantik seketika.
temukan alat elektronik terbaik
Hemat hingga 50% klik di sini
Semua alat penata rambut di atas bisa kamu dapatkan hanya di ruparupa.com. Melalui situs belanja ini, kamu juga bisa menemukan berbagai perlengkapan rumah dari merek-merek terkenal milik Kawan Lama Group, seperti Krisbow, Informa, dan Selma.