ruang makan modern
10 Desain Ruang Makan Modern yang Populer

Siapa sih yang tidak mau ruang makannya terlihat cantik? Selain bagus untuk dipandang, makan juga dapat terasa menjadi lebih nikmat. Kali ini, kita membahas desain populer ruang makan modern.


Siapa tahu, ide desain ini bisa membantu kamu yang sedang membutuhkannya. Apalagi, ruang makan yang cantik bisa bikin suasana makan jadi lebih menyenangkan.

Lantas, Seperti Apa Model Ruang Makan Modern?


Tanpa berlama-lama, mari langsung kita bahas satu per satu desain populer ruang makan modern.

1. Menambahkan Lukisan Seni pada Salah Satu Wilayah Dinding

Dengan menambahkan lukisan pada salah satu dinding dalam area ruang makan, kamu bisa menciptakan kesan mewah. Selain itu, warna-warna pada lukisan dapat semakin menonjolkan dinding. Padukan lukisan dengan meja makan kayu atau bahan metal biar tampak elegan.

menambahkan lukisan

Selain itu, coba gunakan satu lukisan berukuran cukup besar agar suasana menjadi terasa lebih nyaman, seperti rekomendasi kami berikut ini.

2. Tambahkan Aksen Emas pada Beberapa Hiasan

Emas yang identik dengan glamor dan kemewahan. Bahkan, warna emas bisa memberikan pengaruh yang besar di dalam ruangan. Gak melulu harus pakai perabot dengan aksen keemasan, kamu bisa menggunakan sentuhan warna ini pada peralatan makan.

aksen emas

Yap, unsur emas akan membuat ruangan terlihat anggun, meski hanya kamu gunakan pada hiasan kecil di atas meja makan.

3. Tema dengan Aksen Kayu untuk Rasa Hangat

Menggunakan furnitur dengan bahan dasar kayu bisa lebih tahan lama. Apalagi, furnitur kayu dapat memberikan nilai estetika tersendiri, serta membuat suasana terasa lebih nyaman dan hangat. Cukup hadirkan unsur kayu ini pada meja dan kursi makan.

aksen kayu

Nah, berikut beberapa rekomendasi meja dan kursi makan kayu yang bisa kamu gunakan.

4. Menambahkan Warna-Warni Pada Ruang Makan

Apakah kamu suka dengan warna-warna terang? Kamu bisa mencoba ide satu ini untuk menambah suasana keceriaan pada ruang makan. Terlebih bila kamu memiliki ruang makan kecil. Dengan menggunakan warna-warna terang, kamu bisa membuat ruangan tampak seolah lebih besar.


Biar gak keliatan terlalu ramai dan terlihat unik, kamu bisa memadukan beberapa warna kursi makan, seperti inspirasi ruang makan berikut ini.

warna warni

Nah, berikut beberapa rekomendasi kursi makan warna cerah yang bisa kamu gunakan.

5. Ruang Makan Outdoor

Suasana nyaman dari konsep ruang makan terbuka ini akan membuat makan kamu dan orang-orang tersayang menjadi jauh lebih berkesan. Kamu pun bisa merasa lebih rileks ketika sarapan pada pagi hari di sini, lho!

ruang makan outdoor

Ide ini bisa kamu coba untuk kamu yang memiliki halaman di belakang rumah atau samping rumah.

6. Gunakan Desain Bergaya Vintage

Old but gold, mungkin kalimat ini yang cocok untuk menggambarkan manfaat dari penggunaan desain meja makan bergaya vintage. Penggunaan barang-barang vintage malah akan membuat kamu terkesan mengikuti trend.


Selain itu, ruang makan kamu juga akan terlihat semakin unik karena perabot yang terlihat antik.

gaya vintage

7. Ruang Makan dengan Cahaya Alami

Ruang makan yang memiliki banyak jendela dapat membuat suasana ruang makan menjadi semakin nyaman. Kamu pun bisa menikmati waktu bersantai dengan pemandangan di luar.


Tenang saja, kamu juga dapat menghirup udara segar dengan membuka jendela. Apalagi, cahaya alami yang dipancarkan akan memberikan rasa rileks, seperti inspirasi desain ruang makan ini.

mendapat cahaya alami

8. Ruang Makan Multifungsi

Kamu bisa menghemat ruangan dengan memfungsikan ruang makan sebagai tempat untuk melakukan kegiatan lain. Misal, ruang makan yang kamu gunakan sebagai tempat untuk berkumpul ketika kerabat sedang berkunjung ke rumah. Atau, kamu bisa menjadikannya sebagai tempat baca buku yang nyaman.


Cukup letakkan rak-rak di sudut ruangan, lalu taruh beberapa buku favorit kamu. Jadinya, suasana ruang makan terasa seperti perpustakaan kecil.

ruang makan multifungsi

Nah, berikut beberapa rekomendasi meja makan yang bisa kamu gunakan.

9. Warna Pastel untuk Kesan Ruang Makan yang Manis

Warna-warna pastel akan membuat ruang makan terasa menjadi ringan saat dilihat. Soalnya, warna ini memberikan kesan kalem, sehingga akan membuat ruangan menjadi jauh lebih manis.


Tak hanya itu, ruang makan dapat menjadi lebih terang, terlihat lembut, serta menenangkan.

warna pastel

10. Minimalis untuk Kesan Yang Bersih

Ruang makan dengan desain minimalis terlihat menarik dan elegan. Manfaat lain yang kamu dapatkan dari membuat ruang makan minimalis adalah perawatan yang tidak merepotkan, terlebih saat hendak membersihkannya.

minimalis bersih

Bikin ruangan seperti ini pun cukup mudah. Kamu hanya perlu memakai meja makan berwarna putih. Lalu, padukan dengan kursi makan warna cokelat muda atau abu-abu. Nah, berikut beberapa rekomendasi meja dan kursi makan yang bisa kamu gunakan.