Salah satu cara terbaik untuk mengatasi rasa lelah setelah beraktivitas adalah bersantai di rumah. Tidak melulu harus pergi ke cafe atau restoran, kamu juga bisa melepaskan penatnya pikiran dengan membuat mini bar minimalis di rumah.
Biasanya, mini bar minimalis ini cocok untuk rumah yang berukuran kecil. Soalnya, meja mini bar cukup multifungsi dan dapat menciptakan kesan estetik di rumah.
Selain dapat menjadi meja makan, kamu bisa menggunakan meja bar sebagai sekat antara dua ruangan dan juga tempat untuk bersantai sembari makan camilan.
Lantas, Bagaimana Cara Bikin Mini Bar Minimalis?
Mungkin kamu berpikir bahwa membuat mini bar akan menghabiskan banyak tenaga dan biaya. Padahal, kamu bisa membuatnya dengan mudah, lho. Simak beberapa cara berikut in.
1. Gunakan Meja Bar Kayu Berwarna Putih
Biasanya, ruangan yang paling cocok untuk menciptakan mini bar adalah di dapur. Kamu juga bisa menjadikannya sebagai sekat antara ruang makan dengan ruang keluarga. Umumnya, meja bar memiliki tinggi 105 cm dengan bagian atas mulai dari 50-80 cm.
Nah, agar terlihat lebih elegan, pilih meja bar kayu berwarna putih yang sesuai luas ruangan dan dilengkapi dua kursi bar senada, seperti berikut ini.
2. Gunakan Kursi Bar yang Sesuai dengan Desain Mini Bar
Pastikan meja dilengkapi kursi bar dengan ketinggian yang sesuai. Agar tahan lama, kamu harus memilih kursi bar yang punya kerangka kuat dan kokoh. Gunakan ukuran kursi bar standar yang memiliki ketinggian 110-115 cm dengan luas 30-50 cm.
Pilih warna kursi yang senada dengan meja bar agar terasa lebih homey, seperti inspirasi kami berikut ini.
3. Tambahkan Penerangan
Dengan jenis dan warna lampu yang tepat, kamu bisa menciptakan suasana mini bar yang nyaman. Untuk membuat desain mini bar dengan tema industrial dan modern, kamu dapat menggunakan lampu gantung berwarna putih kekuningan.
Sedangkan buat desain mini bar rumah minimalis, kamu bisa memasang lampu berwarna putih yang tidak terlalu silau, seperti rekomendasi kami berikut ini.
4. Pasang Rak Dinding di Dekat Mini Bar
Ada ruang kosong di dinding dekat mini bar dapur? Kalau begitu, pasanglah rak dinding sebagai tempat penyimpanan tambahan. Kamu bisa meletakkan berbagai peralatan makan yang estetik, bingkai foto, serta tanaman hias di atas rak, seperti inspirasi berikut.
5. Gunakan Gelas Kaca Kekinian
Gelas kaca mempunyai tampilan yang lebih elegan dan modern. Cukup letakkan gelas kaca di atas meja bar dan isi dengan minuman favorit kamu, dijamin mood kamu akan langsung meningkat.
Nah, itulah cara membuat mini bar di rumah. Agar mini bar tampak lebih menawan, kamu bisa mengunjungi ruparupa.com untuk mendapatkan perabot ruang
Temukan berbagai perlengkapan mini bar berkualitas hemat hingga 50%
klik di sini
Situs belanja online satu ini juga menyediakan berbagai peralatan dan perabot rumah tangga lengkap dari merek-merek ternama milik Kawan Lama Group, seperti Informa, Selma, dan masih banyak lagi. Yuk, buat mini bar yang cozy dan estetik di rumah!