Tips Memilih Pakaian Bayi Terbaik Yang Baru Lahir

0
2441
pakaian bayi

Setiap wanita selalu menantikan momen kelahiran sebagai hal paling menyenangkan, terutama bagi para ibu muda yang baru saja akan melahirkan anak pertama. Karena itu, banyak yang mencari tahu tips memilih pakaian bayi perempuan atau laki-laki bagi calon buah hatinya.

Selain itu, belanja perlengkapan bayi, termasuk pakainnya itu merupakan hal yang menyenangkan, lho. Apalagi, banyak calon ibu yang mencari baju bayi dan menyesuaikannya dengan corak, warna, serta pernak-pernik lucu. 

Ruparupa Banner

Namun, ketika memilih pakaian bayi, tidak hanya harga dan modelnya yang perlu kamu perhatikan. Kamu juga harus mempertimbangkan kualitas bahannya agar bisa nyaman di kulit bayi. Dengan begitu, kulit bayi tidak akan gatal atau iritasi saat menggunakannya.

Ada banyak sekali hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memilih baju bayi yang baru lahir. Sebelum membelinya, kamu perlu mengetahui dan memahami beberapa tips memilih pakaian bayi yang benar.

Bagaimana Cara Memilih Pakaian Bayi?

Daripada salah pilih, simak dulu beberapa tips memilih pakaian bayi berikut ini, yuk!

1. Belilah Pakaian dengan Ukuran Besar dan Longgar

pakaian bayi
Sumber : pixabay.com

Tips pertama yang bisa kamu ikuti saat memilih pakaian bayi adalah belilah baju yang longgar. Alasannya adalah karena keadaan dari tubuh bayi yang akan selalu mengalami pertumbuhan dengan cepat. 

Selain itu, bayi juga tidak akan mengalami sesak akibat menggunakan baju yang terlalu ketat dan kurang nyaman.

2. Memilih Model yang Sederhana

pakaian bayi model yang sederhana
Sumber : pixabay.com

Saat membeli baju bayi, kebanyakan orang akan tergoda dengan model baju yang cantik dan lucu. Padahal, model baju yang lucu belum tentu nyaman digunakan oleh si kecil, lho.

Untuk itu, pertimbangkan untuk membeli pakaian dengan model sederhana, tapi memiliki bahan berkualitas. Selain itu, model baju yang sederhana bisa membuat si kecil leluasa bergerak, lho. Kamu juga tidak akan kesulitan saat memakaikan baju ke bayi tercinta.

3. Pilihlah Pakaian Berbahan Katun

pakaian bayi
Sumber : media.istockphoto.com/

Tidak hanya bagi orang dewasa, katun ternyata juga merupakan bahan pakaian ternyaman bagi bayi, lho. Dengan bahan ini, si kecil jadi tidak akan merasa gerah dan mudah menyerap keringatnya. 

Bayi juga bisa bergerak dengan leluasa karena bahan katun fleksibel. Serat bahan katun yang halus juga tidak akan melukai kulit si kecil.

4. Cobalah Memilih Baju yang Mudah Dilepas

baju anak
Sumber : us.123rf.com

Salah satu hal yang cukup menjadi tantangan bagi para ibu dalam mengurus bayi adalah mengganti popoknya saat si kecil buang air. Untuk memudahkan kamu, cobalah memilih pakaian bayi yang mudah dilepas, ya. 

Saat ini, ada banyak baju bayi dengan model jumpsuit yang dilengkapi kancing pada bagian perutnya. Kamu cukup melepas kancing itu untuk mengganti popok si kecil atau saat akan memandikannya.

5. Pilihlah Pakaian Bayi yang Hangat

bahan baju anak
Sumber : us.123rf.com

Kamu juga perlu menjaga agar bayi tetap merasa hangat. Tujuannya adalah untuk menghindari si kecil terserang penyakit. Untuk itu, kamu perlu memilih baju bayi yang hangat, tapi tetap nyaman. 

Kamu bisa memilih pakaian katun dan wol untuk menjaga kenyamanan dan kehangatan tubuhnya. Namun, jika melihat bayi mulai merasa gerah, pastikan untuk segera mengganti pakaiannya, ya. 

Nah, itulah beberapa tips yang bisa kamu ikuti saat memilih pakaian bayi baru lahir. Selain itu, kamu perlu menyiapkan berbagai perabot untuk menyambut kelahirannya, seperti lemari pakaian bayi, kasur bayi, hingga alas ganti popoknya.

Berikut ini beberapa rekomendasi produknya untuk kamu. 

Iris Laci Pakaian Anak 5 Tingkat
Iris Laci Pakaian Anak 5 Tingkat

Beli di sini

Fosa Bak Mandi Bayi Lipat - Biru
Fosa Bak Mandi Bayi Lipat – Biru

Beli di sini

Informa Malory Lemari Pakaian Bayi
Informa Malory Lemari Pakaian Bayi

Beli di sini

Vivienne Tempat Tidur Bayi
Vivienne Tempat Tidur Bayi

Beli di sini

Temukan lebih banyak perlengkapan bayi berkualitas hanya di ruparupa.com. Ada banyak promo menarik yang menanti kamu, lho. Jadi, belanja sekarang, yuk!