6 Tips Warna Dapur Kecil Agar Terlihat Lebih Besar

0
5505

Ada banyak sekali warna cat yang bisa Anda pilih untuk warna dapur rumah Anda. Tetapi, ada beberapa warna khusus yang akan membuat dapur kecil Anda terlihat lebih besar. Mau tahu warnanya apa saja? Yuk, baca artikel ini untuk mengetahui 6 tips warna dapur kecil agar terlihat lebih besar!

Penggunaan warna cat yang tepat untuk dapur Anda adalah salah satu cara termudah dan paling murah untuk memberikan nuansa dapur kecil agar terlihat lebih besar. Anda bisa memanipulasi warna cat yang akan Anda pakai untuk dapur Anda, dari pada mengurangi perlengkapan dapur dan membuat kegiatan memasak Anda terbatas.

Ruparupa Banner

Tetapi, Anda juga harus memilih dengan hati-hati supaya tidak salah pilih dan berujung kepada dampak kurang baik pada pencahayaan dapur Anda. Ada beberapa warna yang secara visual dapat memberikan ilusi yang memperluas atau membuat dapur kecil Anda terlihat lebih besar dari yang sebenarnya.

Cat Dinding Warna Netral

warna dapur kecil

Sumber: treehouse.co

Jika Anda memiliki dapur kecil, warna cat putih atau netral akan sangatlah cocok. Cat berwarna putih dapat memantulkan cahaya pada ruangan Anda, membuat dinding Anda terlihat lebih lebar dan dapur Anda lebih luas.

Untuk menghindari membuat dapur Anda terlihat terlalu putih, gunakan tipe warna putih dan netral yang berbeda, misalnya seperti warna krem. Atau Anda bisa menambahkan tekstur furniture yang berbeda dengan dinding maupun wallpaper Anda dengan furniture meja makan Anda misalnya.

Sehingga, dapat menambah daya tarik yang estetis pada dapur Anda dan mencegahnya untuk terlihat terlalu pucat. Tetapi penting juga untuk Anda menciptakan warna yang kontras supaya ada sesuatu yang spesial pada dapur Anda.

Cat Meja Makan Warna Terang

warna dapur kecil

Sumber: treehouse.co

Sebenarnya, tidak hanya cat warna dinding yang cocok menggunakan warna putih atau netral. Kalau Anda menggunakan furniture lemari piring atau meja makan yang berwarna putih netral yang cerah juga akan menciptakan ruang yang terasa lebih lapang.

Jika meja makan Anda menggunakan warna kayu yang gelap, akan cenderung membuat dapur Anda terasa sempit dan sumpek. Karena, warna yang gelap akan menyerap cahaya pada ruangan Anda dan membuat ruangan terasa lebih gelap juga. Anda dapat membuat dapur Anda terasa lebih luas jika Anda menggunakan cat kayu lebih terang untuk lemari piring Anda.

Pilihlah Warna yang Tepat

Untuk warna dapur kecil, disarankan untuk menggunakan warna yang unik untuk aksen furniture Anda seperti pada laci bagian dalam atau kaki meja makan. Ketika warna yang mencolok tua (coklat tua misalnya) berpadu dengan warna dinding yang terang, dapur Anda akan terlihat lebih luas karena akan lebih menarik saat Anda pandangi.

Saat mengecat dinding atau memilih warna meja makan, lemari dan rak Anda, gunakanlah warna yang berbeda dari dinding Anda. Tetapi, jangan memilih warna yang bertabrakan atau yang terlalu mencolok.

Meminimalisir Warna Kontras yang Drastis

Memilih warna dalam kelompok yang sama adalah strategi yang berguna saat memilih cat warna dapur. Hindari perubahan warna yang terlalu kontras dari terang ke gelap dan dapur Anda akan terlihat lebih luas dan rapih bersih. Kontras yang terlalu drastis dapat membatas visual Anda yang akan membuat ruangan terasa lebih kecil.

Cat Langit-langit Warna Putih

AKhir-akhir ini, banyak tren desain penggunaan warna selain warna putih pada langit-langit ruangan dalam rumah. Tetapi, tren ini tidak disarankan untuk Anda yang memiliki dapur kecil. Langit-langit warna putih cerah akan memberikan kesan ruangan yang lebih tinggi, membuat ruangan terasa lebih luas. Langit-langit berwarna putih juga dapat memantulkan cahaya dan memaksimalkan efek sinar matahari alami yang ada di dalam dapur Anda.

Gunakan Cahaya Alami Matahari

warna dapur kecil

Sumber: treehouse.co

Pencahayaan alami matahari mampu untuk memberi ilusi yang memperluas ruang Anda, membuat ruang terasa lebih besar dan cerah. Walaupun dapur kecil Anda hanya ada satu jendela misalnya, Anda dapat mengoptimalkan cahaya alami dengan menggunakan tirai yang lebih tipis sehingga tidak akan menghalangi sinar matahari yang masuk sambil tetap memiliki privasi.

Jika Anda bersedia untuk mengeluarkan uang lebih, Anda dapat menambahkan jendela yang lebih besar atau lebih banyak. Atau untuk Anda yang rumahnya hanya satu lantai, bisa membuat skylight (pada langit-langit dapur) sehingga tidak memakan ruang dinding.

Salah satu alternatif lagi adalah untuk menggunakan lampu LED sepanjang bawah lemari untuk dapat membantu dapur terasa dan terlihat lebih besar dari yang aslinya.

Nah Ruppers, sekarang Anda sudah tahu 6 tips warna dapur kecil yang dapat Anda gunakan saat membangun atau merenovasi rumah. Untuk membeli perlengkapan cat untuk dapur Anda, ini adalah rekomendasi produk yang bisa Anda beli di Ruparupa.com:

Set Peralatan Cat beli di Ruparupa.com

Essence Satin Cat Dinding Interior Acrylic 3.8 Ltr – Putih beli di Ruparupa.com

Produk-produk rekomendasi diatas bisa Anda temukan dengan mudah di Ruparupa.com yang selalu memiliki berbagai penawaran menarik. Yuk, belanja sekarang jangan sampai kehabisan!