warna dekorasi rumah
8 Warna Dekorasi Rumah yang Bikin Rumah Terlihat Menarik

Sebagai tempat tinggal, tentu rumah perlu memberikan kenyamanan. Tidak hanya dari perabot yang digunakan, warna dekorasi pun bisa memberikan daya tarik tersendiri di dalam rumah. Jadi, jangan sampai salah memilih warna dekorasi, ya! Nah, kami punya nih beberapa rekomendasi warna hiasan rumah kekinian yang bisa jadi pilihan buat kamu.

1. Rose Gold

Sejak beberapa tahun lalu, rose gold menjadi warna yang cukup populer. Warna ini memang bisa menghadirkan kesan mewah dan elegan pada ruangan secara bersamaan.

Nah, kamu bisa mengaplikasikan warna ini pada lampu gantung dan vas bunga. Dekorasi statement yang sederhana ini bisa membuat ruangan tampak lebih estetik.

2. Emas

Selain warna rose gold, dekorasi dengan warna keemasan juga bisa membuat hunian kamu tampak lebih modern. Salah satunya adalah dengan menggunakan lampu gantung berwarna emas. Kamu bisa memasangnya pada area ruang tamu agar tercipta kesan yang lebih modern dan mewah secara bersamaan.

3. Pink

Jika kamu menginginkan nuansa rumah yang ceria dan penuh cinta, maka dekorasi pink pada ruangan akan menjadi pilihan tepat. Tidak hanya itu, kesan feminin juga akan terasa dengan menghadirkan warna ini. Kamu bisa menambahkan aksen pink pada dekorasi, seperti jam dinding, vas, dan juga bantal sofa.

4. Abu-abu

Kalau kamu merasa warna hitam terlalu gelap dan putih terlalu terang, cobalah menggunakan perabot warna abu-abu yang lebih netral dan terkesan lembut. Padukan vas bunga abu-abu di atas meja coklat atau kaca bundar frame abu-abu di atas sofa berwarna coklat.

5. Biru

Warna biru memiliki karakteristik positif yang cocok untuk dekorasi rumah. Soalnya, warna ini akan memberikan efek menenangkan, kesegaran, dan kesan bersih. Kamu bisa menaruh set hiasan meja warna biru di atas meja kaca hitam.

6. Hijau

Tidak jauh berbeda dengan warna biru, hijau juga memiliki karakteristik yang dapat memberikan energi positif. Selain itu, warna ini akan menciptakan suasana yang segar seperti sedang berada di alam, menenangkan, hingga kemudahannya dalam berbaur dengan warna lain.

7. Kuning

Bila kamu ingin ruangan terkesan lebih berwarna dan ceria, Anda gunakan dekorasi berwarna kuning, seperti memakai sarung bantal berwarna kuning terang ini.

Meski hanya hiasan yang simpel, warna kuning bisa menciptakan kesan yang berbeda pada ruangan. Jadi, jangan ragu untuk bereksperimen dengan warna-warna terang seperti satu ini.

8. Beige

Beige merupakan salah satu warna netral yang digemari banyak orang. Selain mudah dipadukan dengan berbagai warna lainnya, perabot warna beige juga bisa membuat ruangan terlihat lebih luas.