Coba atur kembali filter yang digunakan atau reset filter pencarian
Nama Produk | Harga |
Chatime merupakan brand minuman brewed tea berasal dari Taiwan, yang telah menduduki posisi teratas sebagai jajaran minuman pilihan masyarakat. Chatime sendiri terkenal dengan lebih dari 50 varian rasa minuman.
Salah satunya menu minuman yang paling populer adalah Signature Milk Tea dengan tambahan topping andalan, seperti pearl dan jelly.
Meski memiliki saingan di sektor yang sama, tetapi Chatime tidak tergantikan sebagai brand pelopor minuman bubble tea pertama di Indonesia. Chatime pun terus berkembang dengan menghadirkan kesegaran yang manis bagi penikmatnya dengan menu-menu berkualitas.
Namun, tahukah kamu apa saja menu Chatime yang selalu jadi favorit di setiap kategorinya?
Meski Chatime memiliki menu utama milk tea, tetapi bukan berarti Chatime tidak memiliki menu lainnya.
Di Chatime kamu bisa mencicipi berbagai jenis minuman, mulai dari milk tea, tea presso (menu olahan klasik dari berbagai macam teh), teaRRIFIC (minuman teh hijau dan teh hitam), coffee & latte, mood fresh, serta smoothies (menu special ice blended).
Dalam kategori milk tea, menu andalan Chatime yang paling populer adalah Chatime Roasted milk tea dengan topping pearl, Brown Sugar Milk Tea, dan Hazelnut milk tea. Ketiga menu ini siap menyegarkan hari kamu yang panas dan sibuk.
Jika berbicara mengenai kategori teaRRIFIC Chatime, maka menu Green Tea dan Black Tea tidak ada tandingannya. Untuk semakin menambah kesenangan, kamu bisa memiliki topping rainbow jelly atau grass jelly.
Sedangkan dalam kategori Coffee & Latte, kamu bisa memilih Americano bagi yang tidak suka manis, dan Caramel Latte bagi penyuka manis.
Tidak berhenti di situ, Chatime juga berkontribusi untuk memberikan pilihan yang lebih segar dan memiliki tekstur yang menyenangkan dengan menghadirkan menu smoothies dengan rasa buah.
Menu yang paling banyak dicari adalah Mango Smoothie dan Strawberry Smoothie. Kamu pun bisa memilih jus buah yang segar, seperti Honey Lemon Juice.
Jika berbicara mengenai harga, Chatime sendiri merupakan patokan utama bagi brand lain dalam menetapkan harga. Jadi, sudah bisa kamu pastikan bahwa harga yang Chatime tawarkan sudah cukup terjangkau.
Chatime mematok harga mulai dari Rp 19 ribu. Dengan harga ini, kamu sudah bisa Chatime Roasted Tea berukuran regular.
Namun, jika kamu ingin ukuran yang lebih besar dengan bentuk wadah minuman yang unik, kamu bisa memilih Chatime Roasted Tea Popcan yang populer belakangan ini dengan harga Rp 24 ribu.
Popcan sendiri merupakan inovasi terbaru yang dikeluarkan Chatime dengan membuat wadah minuman membentuk kaleng minuman unik dan jarang ditemui.
Untuk menu termahal di Chatime adalah varian Chatime 1 liter dalam botol besar. Meski terlihat mahal, tetapi kamu bisa mendapatkan kepuasan yang lebih banyak, nih.
Kamu juga bisa membeli topping favorit secara terpisah, loh. Harga topping Chatime mulai dari Rp12 ribu, yang terdiri dari pearl, grass jelly, coconut jelly, coffee jelly, dan juga rainbow jelly.
Bila kamu ingin menikmati berbagai menu andalan dari Chatime original, kamu bisa mendapatkannya melalui aplikasi mobile app milik Chatime dan juga di situs e-commerce Ruparupa.com.
Situs belanja online satu ini memberikan penawaran khusus untuk berbagai menu andalan, beserta topping Chatime dan terjamin kualitasnya. Tidak hanya itu, Chatime juga menyediakan merchandise kolaborasi dengan brand lain yang lucu-lucu, loh.
Salah satunya adalah kolaborasi Chatime dengan BT21 dan Chatime dengan Minions, yang bisa kamu dapatkan hanya dengan harga mulai dari Rp100 ribuan.
Selain menawarkan produk food and beverage, Ruparupa.com juga menawarkan berbagai kebutuhan rumah tangga dan perabot berkualitas dari brand terkenal milik Kawan Lama Group, seperti ACE, Informa, Selma, Toys Kingdom dan masih banyak lagi.
ruparupa
Hubungi Kami
Download Aplikasi ruparupa
Daftar Newsletter
© 2024 PT Omni Digitama Internusa
1.0-52e11e9