Membersihkan rumah perlu dilakukan setiap hari. Meski melelahkan, hal ini penting untuk menecegah kotoran menumpuk dan membuat rumah terlihat berantakan.
Salah satu cara praktis untuk membersihkan rumah yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan penyedot debu. Alat elektronik satu ini bisa menghisap debu dan kotoran di atas lantai, sofa, tempat tidur, hingga sela-sela pintu.
Meski begitu, benda satu ini mempunyai banyak jenis, lho! Jadi, pastikan kamu memilih jenis alat penyedot debu yang paling tepat untuk membersihkan rumah.
Mulai dari vacuum cleaner canister hingga vacuum cleaner basah dan kering, bisa kamu pilih untuk membersihkan rumah, seperti berikut ini.
Penyedot debu canister cukup umum dipakai oleh banyak orang. Alat satu ini memiliki leher yang panjang sehingga mampu menjangkau tempat-tempat sempit.
Selain itu, penyedot debu satu ini juga mempunyai tangki debu yang besar. Jadi, kamu bisa menggunakannya untuk membersihkan ruangan besar, seperti rekomendasi kami berikut ini.
Apakah kamu mempunyai segudang aktivitas yang padat? Tenang, kini kamu tidak perlu repot-repot untuk membersihkan rumah sendiri. Sebab, ada penyedot debu robot yang mampu membersihkan rumah secara otomatis.
Tenang saja, kamu bisa mengendalikannya lewat remote control atau menyetel waktu pengaturan. Apalagi, alat pembersih debu elektronik ini juga sudah dilengkapi dengan sensor otomatis sehingga tidak akan menabrak perabot dan dinding rumah, seperti berikut ini.
Penyedot debu yang satu ini tidak dilengkapi dengan kabel. Jadinya, lebih praktis dibawa dan digunakan di mana saja. Vacuum cleaner tanpa kabel bekerja dengan menggunakan baterai yang bisa diisi ulang dan biasanya mampu beroperasi hingga 2 jam.
Bentuk penyedot debu cordless juga cukup beragam, mulai dari bentuk stik hingga bentuk handy, seperti berikut ini.
Alat penghisap debu ini berukuran kecil lebih kecil dari biasanya sehingga dapat kamu genggam. Kamu bisa menggunakannya untuk membersihkan kotoran halus berupa rambu dan remah-remah makanan di atas sofa dan tempat tidur.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakannya untuk menghisap kotoran di jok mobil, lho! Nah, ini dia rekomendasi alat penyedot debu tangan.
Nah, jenis penyedot debu yang satu ini mempunyai desain ramping dan ringan mirip gagang sapu. Oleh karena itu, penyedot debu stik lebih cocok kamu pakai untuk membersihkan lantai keramik, karpet, dan lantai kayu.
Karena bentuknya yang ringkas, vacuum cleaner stick lebih mudah untuk disimpan di mana saja, seperti rekomendasi di bawah ini.
Alat penghisap debu basah dan kering mempunyai bentuk yang mirip dengan model vacuum cleaner lainnya. Bedanya, penyedot debu satu ini mempunyai daya hisap kuat sehingga mampu membersihkan kotoran basah dan kering (wet and dry) sekaligus.
Kami juga mempunyai rekomendasi penyedot debu basah dan kering dengan model upright dan drum, seperti berikut ini.
Untuk membersihkan interior di dalam mobil, kamu bisa memakai vacuum cleaner khusus satu ini. Soalnya, alat penghisap debu mobil dibuat dengan desain yang ramping dan ringan.
Ada beberapa model pembersih debu yang sudah dibuat yang dapat dioperasikan dengan baterai atau dengan menghubungkannya ke soket listrik mobil.
Bahkan, beberapa vacuum cleaner mobil juga dilengkapi dengan filter HEPA untuk menangkap partikel kecil dan debu, sehingga meningkatkan kualitas udara dalam kabin mobil kamu, lho! Nah, berikut beberapa rekomendasi vacuum cleaner mobil yang bisa kamu gunakan.