Padu Padan Sofa Desktop
7 Perabot yang Cocok Dipadukan dengan Sofa Cokelat

Warna sofa cokelat bisa memberikan kesan hangat di dalam ruang keluarga. Perabot sederhana satu ini juga dapat menciptakan kesan sederhana, tetapi tetap mewah. Nah, kalau kamu tertarik menggunakan sofa cokelat di ruang keluarga, ciptakan kesan elegan dengan memadukan warna perabot berikut ini.

1. Sofa Recliner Warna Netral

Padukan sofa recliner untuk menambah kesan mewah di dalam ruang keluarga. Agar tampak harmonis, pilih sofa recliner dengan warna netral, seperti abu-abu, krem, cokelat muda, dan sebagainya.

2. Bantal Sofa Monokrom

Sebagai fokus utama di dalam ruangan, sofa cokelat cukup mudah dipadukan dengan berbagai warna. Nah, kamu bisa menciptakan kesan yang lebih aesthetic dengan memadukan bantal sofa warna monokrom, seperti putih, abu-abu, dan sebagainya.

3. Meja Kaca Hitam

Tambahkan meja kaca dari bahan metal warna hitam di tengah ruangan sebagai penyeimbang dan membuat ruangan terasa lebih luas. Pilih meja dengan rak penyimpanan agar ruang keluarga bisa tertata dengan lebih rapi.

Lihat Shop the Look Selengkapnya Desktop

4. Rak Partisi Metal

Rak partisi berfungsi sebagai tempat penyimpanan sekaligus pembatas ruangan. Untuk dipadukan dengan sofa cokelat, gunakan rak dengan perpaduan bahan metal warna hitam atau abu-abu dan kayu. Pilih model rak terbuka dengan desain yang modern.

5. Karpet Warna Terang

Keberadaan karpet dapat meningkatkan suasana hangat di dalam ruang keluarga. Supaya tampak lebih menarik, gunakan karpet lembut berwarna putih atau krem. Namun, bila ingin membuat kesan yang lebih ceria, pilih karpet dengan warna lebih terang, seperti kuning muda, abu-abu, dan sebagainya.

6. Lukisan Earth Tone

Supaya dinding tidak tampak membosankan, tambahkan lukisan besar. Gunakan lukisan bertema dedaunan dengan warna earth tone agar ruangan tampak lebih modern dan mewah.

7. Tanaman Hias

Perpaduan warna hijau dan cokelat dapat memberikan kesan asri dan bisa menambahkan kesegaran di dalam ruang keluarga. Cukup tambahkan tanaman hias warna hijau di sudut ruangan. Tidak melulu tanaman hidup, tanaman artifisial pun bisa menjadi hiasan yang menarik.

Sofa Cokelat Percantik Rumah